Senin, April 7, 2025
BerandaBerita BanjarKejari Banjar Komitmen Berikan Kepastian dan Keadilan dalam Penegakan Hukum

Kejari Banjar Komitmen Berikan Kepastian dan Keadilan dalam Penegakan Hukum

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Kejaksaan Negeri Kota Banjar menyatakan komitmennya untuk memberikan kepastian dan keadilan dalam penegakan hukum.

Kajari Banjar Ade Hermawan mengatakan, sesuai pesan dari Jaksa Agung bahwa dalam menegakkan hukum itu harus ada kepastian serta menumbuhkan rasa keadilan.

“Penegakannya juga harus humanis,” kata Ade, Jumat (22/7/22).

Baca Juga: Kegiatan PLS di Kota Banjar, Pihak Sekolah Pastikan Tak Ada Perpeloncoan

Menurutnya, rasa keadilan itu tumbuh dengan cara mengasah dan melihat kondisi masyarakat sekitar. 

Selain itu, pihaknya juga memiliki peran untuk membantu pemerintah dalam pemulihan ekonomi.

Hal itu sesuai dengan tema yang dalam peringatan Hari Bhakti Adhyaksa tahun ini, yakni Kepastian Hukum, Humanis Menuju Pemulihan Ekonomi

“Kita bekerja sebagaimana mestinya dalam melakukan penanganan perkara tindak pidana umum, tindak pidana korupsi, kita juga sedang mengkaji bagaimana membantu peningkatan PAD Kota Banjar,” terangnya. 

Ia menambahkan, ketika masyarakat tidak sulit untuk beraktivitas, maka secara otomatis perekonomian juga akan meningkat. 

“Ketika masyarakat tidak sulit untuk beraktivitas, mudah dalam bekerja, maka perekonomian akan berkembang setelah kemarin dua tahun terakhir terpuruk karena pandemi,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)

Pelaku pencurian domba di Ciamis

Polisi Bongkar Kasus Pencurian Domba di Ciamis, Satu Pelaku Ditangkap

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengungkap tindak pidana pencurian dengan pemberatan hewan ternak jenis domba yang berlokasi di Desa Cibeureum, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa...
warga lakbok meninggal

Seorang Warga Lakbok Meninggal Kecelakaan Lalin di Sumedang, Begini Kronologinya

harapanrakyat.com,- Seorang warga Lakbok meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Sumedang-Wado. Insiden itu terjadi di Dusun Malingping, Desa Situmekar,...
Kisah bocah tersesat di Cipaku Ciamis

Kisah Bocah Tersesat di Cipaku Ciamis, Kembali ke Ortu Berkat Bantuan Polisi

harapanrakyat.com,- Seorang bocah perempuan berusia sekitar tiga tahun tersesat di Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (6/4/2025). Seorang warga menemukan bocah tersebut di...
Pohon dan rumpun bambu tumbang tutup jalan Cadas Pangeran Atas Sumedang

Pohon dan Rumpun Bambu Tumbang Tutup Jalur Cadas Pangeran Sumedang, Listrik di Dua Kecamatan Mati

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang, membuat sebuah pohon jenis kaliki dan rumpun bambu, tumbang hingga menutup akses Jalan Cadas Pangeran atas, tepatnya di...
Serangan Jantung, Pemudik Asal Depok Meninggal Dunia saat Transit di Gerbang Tol Cisumdawu

Serangan Jantung, Pemudik Asal Depok Meninggal Dunia saat Transit di Gerbang Tol Cisumdawu

Harapanrakyat.com - Seorang pemudik asal Depok, Jawa Barat yang baru pulang dari Semarang Jawa Tengah diduga mengalami serangan jantung saat transit di Gerbang Tol...
Lamaran Harris Vriza dan Haviza Devi, Momen Manis Menuju Pelaminan

Lamaran Harris Vriza dan Haviza Devi, Momen Manis Menuju Pelaminan

Lamaran Harris Vriza dan Haviza Devi berlangsung tadi malam. Ya,  pasangan selebritis tanah air, Harris Vriza serta Haviza Devi, akhirnya melangkah ke jenjang yang...