Extraordinary Attorney Woo episode 10 menampilkan adegan mesra Woo Young Woo (Park Eun Bin) dan Lee Jun Ho (Kang Tae Oh). Menurut Nielsen Korea, episode terbaru drama Korea ENA yang tayang pada Jumat (29/7) meraih rating rata-rata nasional 15,2 persen.
Drama Korea Extraordinary Attorney Woo bercerita tentang Woo Young Woo, seorang pengacara muda yang mengidap autis dan bekerja di firma hukum Hanbada.
Punya IQ 164, ingatan mengesankan, dan cara berpikir yang unik membuat Woo Young Woo lulus dengan nilai tertinggi dari Universitas Nasional Seoul. Akan tetapi, kondisinya membuat ia kesulitan bersosialisasi.
Baca Juga: Drama Korea Tayang Agustus 2022, Nonton Sepuasnya!
Woo Young Woo memiliki hubungan dekat dengan rekan kerjanya, Lee Jun Ho yang membantu mencari bukti di lapangan.
Setelah saling menyatakan perasaan, mereka berdua akhirnya mulai berkencan di Extraordinary Attorney Woo episode 10. Penasaran bagaimana chemistry di antara keduanya? Simak terus!
Ulasan Sinopsis Extraordinary Attorney Woo Episode 10
Di episode sebelumnya, Woo Young Woo menunjukkan ketertarikannya pada Lee Jun Ho dengan menyiapkan kursi dan membawakan barang.
Awalnya Lee Jun Ho tidak langsung memberi respon, namun di akhir penayangan episode 9, ia pun menyatakan perasaan pada Woo Young Woo.
Ketika Penyandang Disabilitas Merasakan Cinta
Dalam Extraordinary Attorney Woo episode 10, Woo Young Woo menangani kasus seorang pria muda yang menjadi terdakwa kejahatan seksual terhadap wanita penyandang disabilitas.
Terdakwa mengklaim bahwa ia dan korban saling mencintai, namun masyarakat tidak punya sudut pandang positif akan hubungan keduanya.
Baca Juga: Drama Korea Park Eun Bin, Ada Genre Saeguk dengan Rating Tinggi
Orang tua korban membawa masalah ini ke jalur hukum karena menganggap terdakwa telah memanfaatkan kebodohan putrinya demi kepuasan sepihak. Woo Young Woo tidak menyukai terdakwa namun ia ingin mengetahui kebenarannya.
Sayangnya, terdakwa tetap harus masuk penjara di Extraordinary Attorney Woo episode 10. Pengadilan memutuskan terdakwa bersalah karena telah menyebabkan korban mengalami tekanan mental dan gangguan fisik.
Kisah Cinta Woo Young Woo Berlanjut
Dari kasus itu, Woo Young Woo mengambil kesimpulan bahwa ia dan korban punya kesamaan. Sebagai penyandang disabilitas, ia pun bisa merasakan cinta. Masalahnya adalah kepada siapa cinta itu dialamatkan.
Terdakwa dan korban harus berpisah karena hubungan mereka tidak membawa dampak positif. Akan tetapi, berbeda halnya dengan Woo Young Woo dan Lee Jun Ho.
Extraordinary Attorney Woo episode 10 memperlihatkan Woo Young Woo mengantar Lee Jun Ho pulang ke apartemennya usai bekerja. Kecanggungan di antara keduanya tampak jelas dan berakhir dengan ciuman romantis.
Komentar Kang Tae Oh Soal Adegan Romantis
Pemeran Lee Jun Ho, Kang Tae Oh menghadiri sebuah program radio MBC FM4U’s yang bertajuk “Kim Shin Young’s Hope Song at Noon” pada Jumat (29/7) lalu.
Menyikapi Extraordinary Attorney Woo episode 10 yang viral karena adegan ciuman romantis, Kang Tae Oh berkomentar.
Baca Juga: Fakta Menarik Kang Tae Oh, Pemain Extraordinary Attorney Woo
“Syutingnya malam hari dan kami berusaha tenang agar tidak mengganggu penghuni apartemen. Aku merasa gugup karena itu adegan ciuman. Aku bicara lebih lembut kepada Eun Bin,” ucapnya seperti dilansir dari laman Soompi.
Radio DJ Kim Shin Young juga bertanya, “Apabila rating dramanya melampaui 20 persen, maukah kau datang lagi ke acara ini?”
Pertanyaan itu mendapat respon positif dari Kang Tae Oh. “Aku akan senang melakukannya,” jawabnya.
Menjadi Bintang Top Juli 2022
Usai penayangan Extraordinary Attorney Woo episode 10, popularitas para pemerannya semakin melejit. Menurut The Korean Business Research Institute, ada 50 bintang drama yang muncul di periode 30 Juni hingga 30 Juli 2022.
Berdasarkan data analisa media, partisipan, interaksi dan komunitas, pemeran Extraordinary Attorney Woo menempati posisi teratas. Park Eun Bin, Kang Tae Oh, dan Kang Ki Young menjadi tiga teratas dengan suara terbanyak. Selain itu, ada Seo Hyun Jin di urutan ke-4 dan Lee Jae Wook urutan ke-5.
Kesuksesan drama Extraordinary Attorney Woo tak hanya membuat popularitas bintang-bintang kian melambung, tapi juga bikin penonton penasaran dengan kelanjutan cerita.
Penggemar setia drakor bisa menyaksikan episode terbaru di platform Netflix, pastikan kamu sudah berlangganan akun premium! (R7/HR-Online/Editor-Ndu)