Desain tempat fitnes sederhana bisa Anda hadirkan di rumah. Sehingga tidak perlu pergi ke tempat gym, Anda bisa melakukan olahraga dengan nyaman. Apalagi mengingat pandemi yang belum juga usai. Menjaga kesehatan dari rumah pun akan lebih efektif. Tidak perlu memiliki ruangan yang luas, namun pastikan desainnya tepat.
Dari rumah pun Anda bisa melakukan berbagai aktivitas termasuk olahraga. Mengingat olahraga menjadi salah satu kegiatan yang harus dilakukan untuk menjaga kesehatan tubuh.
Apalagi saat ini masyarakat sudah sadar dengan pentingnya berolahraga. Untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, olahraga menjadi aktivitas yang bisa dilakukan secara rutin.
Tidak perlu keluar rumah, Anda bisa melakukan berbagai kegiatan olahraga dengan menciptakan desain tempat fitnes sederhana di rumah.
Desain yang tepat akan membuat semangat olahraga semakin terasa. Dengan desain yang tepat bisa membuat aktivitas lebih menyenangkan.
Baca Juga: Desain Ruang Senam Paling Nyaman dan Kekinian, Ini Inspirasinya!
Ciptakan Desain Tempat Fitnes Sederhana di Rumah
Memiliki ruang olahraga sendiri di rumah tentu akan sangat menyenangkan. Selain tidak perlu biaya untuk pergi ke gym, Anda pun bisa mengajak teman maupun keluarga untuk berolahraga bersama.
Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan agar tempat olahraga bisa menarik dan fungsional.
Tidak perlu mempersiapkan ruangan yang luas, namun ada beberapa faktor penting yang dapat membuat Anda merasa nyaman fitnes di rumah.
Anda harus bisa memiliki area ruangan yang tepat dan beberapa elemen di dalamnya. Cara ini mampu membantu Anda menemukan suasana nyaman fitnes di rumah.
Apalagi mengingat kegiatan olahraga memiliki peran yang cukup penting bagi tubuh manusia. Untuk itu, jika Anda berminat untuk membuat ruang fitnes di rumah, bisa simak inspirasi desain berikut ini:
Desain Minimalis
Memiliki ruangan yang lebih luas untuk fitnes memang menjadi pilihan tepat. Namun jika memiliki keterbatasan lahan, Anda pun bisa menciptakan ruang fitnes minimalis.
Desain yang satu ini akan terasa memikat dan nyaman dengan menerapkan warna putih pada semua cat dindingnya.
Agar ruang fitnes tampak lebih lega, sebaiknya jangan gunakan banyak furniture di dalam ruangan. Anda bisa memilih furniture multifungsi untuk menghemat ruangan agar lebih luas.
Baca Juga: Desain Ruang Terbuka Lantai Atas Beragam Manfaat Bisa Anda Dapatkan
Tema Industrial
Ada banyak pilihan desain tempat fitnes sederhana di rumah. Salah satunya yaitu dengan menciptakan ruangan yang menarik dan nyaman.
Pilih desain industrial pada ruang fitnes agar terkesan lebih berbeda.
Meski berada di rumah, Anda harus bisa menciptakan ruang lebih nyaman. Dengan mengusung tema industrial Anda bisa gunakan bata merah pada bagian dinding.
Selain itu, gunakan material kayu pada bagian lantainya. Dengan cara ini membuat ruang olahraga tampak lebih keren. Nuansa tema industrial biasanya mengusung warna gelap.
Untuk mengakalinya Anda bisa membuat jendela berupa skylight pada bagian atap. Jika tidak, Anda bisa menyimpan lampu pada setiap ujung plafon agar suasana tidak menyeramkan.
Balkon dengan Nuansa Alami
Menciptakan desain tempat fitnes sederhana bisa dipilih dengan cara yang tepat. Jika Anda menginginkan tampilan indah dan natural bisa menggunakan salah satu sisi ruangan untuk area fitnes.
Tempatkan ruang olahraga langsung dengan balkon yang mengarah pada pemandangan di luar. Gunakan jendela berukuran besar agar siapa saja yang sedang fitnes dapat merasa nyaman sambil menikmati indahnya pemandangan di luar.
Gaya Rustic
Desain tempat fitnes bisa dipilih berbagai konsep. Misalnya saja untuk desain tempat olahraga di rumah gaya rustic.
Pilih desain terbaik yang membuat aktivitas fitnes menjadi lebih menyenangkan.
Anda bisa ciptakan desain tersebut dengan penggunaan dinding bata ekspos. Ciptakan desain tempat fitnes sederhana di rumah sesuai pilihan. Rasakan kenyamanan olahraga meski di rumah saja.
Baca Juga: Desain Ruang Santai Outdoor Membantu Merefreshkan Pikiran dan Bosan
Desain Living Room
Anda bisa ciptakan tempat olahraga di rumah yang menyatu dengan ruang keluarga. Desain tanpa sekat bisa menjadi pilihan bagi Anda yang memiliki ruangan tampak lebih besar.
Anda juga bisa gunakan jendela yang mengelilingi ruangan untuk membantu sirkulasi udara masuk dengan baik.
Untuk bagian dindingnya, Anda bisa memilih warna biru mudah agar desain tempat fitnes sederhana tampil lebih ceria dan menyenangkan. Cara ini juga mampu meningkatkan semangat olahraga di rumah. (R10/HR-Online)