Aplikasi pembuat game 3D di Android saat ini dapat dengan mudah Anda temukan di layanan Google Play Store. Terdapat banyak pilihan aplikasi yang dapat Anda manfaatkan untuk merancang serta memainkan game buatan Anda sendiri.
Dengan adanya perkembangan teknologi digital serta informasi yang cukup pesat saat ini, memunginkan setap orang untuk dapat lebih mudah mewujudkan impian.
Ini termasuk para gamer yang ingin membuat game sendiri.
Baca Juga: Aplikasi Streaming Game Terbaik Android, Berikut Pilihannya!
Aplikasi Pembuat Game 3D di Android
Game 3D sangat seru untuk dimainkan para gamer. Bagi Anda yang suka grafik serta aksi cepat, maka Anda dapat memodifikasi gugusan bintang, menciptakan rancangan sendiri, hingga membangun gambar yang nampak terlihat hidup.
Hal ini dapat Anda lakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi tambahan. Berikut ini daftar aplikasi yang dapat Anda manfaatkan untuk membuat game 3D di perangkat Android antara lain:
Stencyl
Merupakan salah satu aplikasi pembuat game yang dilengkapi dengan berbagai fitur keren. Mulai dari fitur world editor untuk membuat map, hingga actor editor tool yang memiliki fungsi untuk membuat karakter.
Melalui aplikasi ini, para pengguna dapat membuat game yang sederhana hingga game RPG.
Fitur yang tersedia cukup mudah untuk pengguna aplikasikan dalam proses perancangan game.
Bagi Anda para pemula yang tertarik untuk membuat game, akan tetapi belum menguasai bahasa pemrograman, maka aplikasi ini dapat menjadi solusi tepat.
Baca Juga: Aplikasi Game Your Fit Buatan Anak Bangsa Kini Lolos sebagai Finalis
Construct 2
Pilihan aplikasi pembuat game 3D di Android terbaik selanjutnya adalah Construct 2. Aplikasi satu ini mempunyai banyak keunggulan yang dapat membantu para pengguna dalam membuat atau menciptakan game sendiri.
Dalam aplikasi Construct 2 memberikan tawaran GUI yang cukup baik.
Untuk dapat membuat game melalui aplikasi ini, pengguna hanya perlu melakukan drag-drop, yang mana variabelnya dapat disesuaikan dengan mudah. Aplikasi ini dapat pengguna manfaatkan secara gratis.
Di dalam aplikasi pembuat game 3D di Android satu ini menggunakan bahasa pemrograman Game Maker Language (GML). Hal ini bertujuan agar game yang mereka ciptakan lebih interaktif.
Akan tetapi, pengguna masih bisa menggunakan bahasa pemrograman yang lain. Selain itu, juga bisa menambahkan efek suara sendiri sesuai dengan yang pengguna inginkan.
Baca Juga: Aplikasi Game Guardian Cheat Semua Game dengan Mudah dan Lengkap
GameMaker
GameMaker memang dirancang untuk para programmer pemula supaya bisa menciptakan game tanpa harus mempelajari deretan bahasa pemrograman yang begitu kompleks.
Dengan aplikasi ini, para pengguna dapat membuat game hanya dengan menggunakan drag and drop. Tanpa harus mempelajari bahasa pemrograman yang rumit, pengguna pun dapat membuat game sendiri.
Meskipun demikian, pengguna tetap bisa mengubah script game dengan menggunakan bahasa yang lebih mudah untuk dipahami.
Selain itu, tidak hanya menggunakan bahasa dari aplikasi tersebut, namun pengguna juga dapat mengubahnya ke dalam bentuk yang sederhana serta mudah.
Aplikasi pembuat game 3D di Android merupakan pilihan tepat bagi pemula, karena tampilan dan sistemnya mudah pengguna pahami. (R10/HR-Online)