Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranPecinta Koi di Pangandaran Didorong Gelar Kontes Rutin

Pecinta Koi di Pangandaran Didorong Gelar Kontes Rutin

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangandaran, Jawa Barat mendorong pecinta Koi menggelar kontes secara rutin di tempat wisata.

Kepala Dinas Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pangandaran Dedi Surachman menyambut baik banyaknya pecinta ikan Koi di Pangandaran.

“Tentu ini sangat menggembirakan bagi kami, geliat peternak budidaya dan penghobi ikan hias Koi di Pangandaran sudah mulai banyak. Bahkan sudah mulai ada kontes juga yaitu Keeping Contest yang sudah tiga kali digelar,” kata Dedi kepada HR Online, Senin (27/6/2022).

Baca Juga: Keeping Contest Koi Pangandaran: 39 Peserta Mendaftar, 2 Diskualifikasi

Dedi menambahkan, Keeping Contest yang digelar oleh para pecinta Koi di Pangandaran akan meningkatkan kualitas ikan Koi.

“Saya apresiasi untuk penyelenggara kegiatan. Tentu dengan acara-acara seperti ini kualitas ikan hias Koi akan meningkat seiring sering dilombakan di Pangandaran,” ungkapnya.

Dedi mendorong komunitas Koi Pangandaran menggelar kontes dan secara rutin sehingga bisa masuk kalender tahunan.

“Kita ini daerah wisata kedepan acara atau kegiatan seperti ini harus bisa diselenggarakan di destinasi wisata, supaya banyak pengunjung dan bakal meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” katanya.

Sementara itu, Mijo atau Bang Joy salah satu panitia Keeping Contest mengakui adanya peningkatan peserta. 

“Pesertanya meningkat, ada 39 peserta, dengan 2 peserta yang didiskualifikasi karena ukuran ikannya kurang walaupun bentuk dan warnanya bagus dan cerah,” katanya, Senin (27/6/2022).

Mijo menambahkan, pecinta ikan Koi di Pangandaran sudah banyak serta antusiasnya tinggi.

“Potensi saat ini di Pangandaran luar biasa dari hasil peternak Koi sampai budidaya sudah banyak,” katanya. (Madlani/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...