Lexus RX 2023 merupakan generasi terbaru dari crossover premium tersebut. Menjadi generasi kelima, RX 2023 tentu saja tetap memiliki style yang cukup familiar dari sebelumnya.
Namun, ada beberapa komponen baru di balik kulit luar mobil ini. Lexus memberikan beberapa tingkatan untuk RX 2023.
Nantinya para pelanggan juga dapat memiliki empat jenis powertrain yang tiga di antaranya berupa hybrid.
Baca Juga: All New Lexus NX 350h F Sport Tipe yang Tunjang Pengguna Muda
Perubahan Lexus RX 2023 Terbaru
Merek mobil mewah dari Toyota, Lexus berencana akan menghadirkan generasi kelima dari seri RX mereka.
RX 2023 akan menjadi generasi penerus dari crossover premium ini. Menjelang peluncurannya, hal-hal baru pada Lexus mulai terbuka.
Mobil ini akan menggunakan platform GA-K terbaru. Fondasi terbaru ini kemungkinkan akan membuat bobot kendaraan turun sekitar 198 pon atau 89,91 kilogram daripada generasi sebelumnya.
Hal yang tidak terlalu terlihat berbeda lainnya adalah jarak sumbu roda yang bertambah sebanyak 2,36 inch atau 5,99 cm.
Meski sumbu roda bertambah, tetapi overhang belakang justru menyusut sebesar 2,36 inch. Artinya, panjang keseluruhan tidak akan mengalami perubahan dari model lama.
Keberadaan jarak sumbu roda yang lebih panjang memberikan ruang yang lebih banyak juga untuk penumpang di dalam RX terbaru ini.
Trim pada bagian belakang yang lebih rendah juga mampu membuat penurunan ketinggian beban.
Baca Juga: All New Lexus NX 2022 Tampil Memukau di JAW Hari Ini
Hadir dengan 4 Powertrain
Mobil terbaru Lexus ini kabarnya akan hadir dengan empat pilihan powertrain.
Namun, Lexus baru hanya menawarkan detail untuk tiga jenisnya. Rincian berupa 450450 h+ plug-in hybrid akan datang kemudian.
Tiga mesin hybrid di antaranya adalah RX 350, RX 350h, dan juga RX 500 Sport Performance.
Tipe RX 500h Sport Performance paling baru hadir dengan perlengkapan tambahan. Ia akan memiliki roda 21 inch dan kaliper rem enam piston.
Pada bagian dalam terdapat jok kulit yang termasuk juga trim pintu suede. Bagian setirnya akan menggunakan material berlubang.
Baca Juga: Lexus Es 300h, Mobil Sedan Mewah Hadirkan Berbagai Inovasi Menarik
Tampilan Baru RX 2023
Lexus RX 2023 akan menggunakan versi terbaru gril spindel Lexus dengan bagian yang berbentuk berlian tersembunyi di atasnya.
Mobil ini juga memiliki enam level trim yaitu Luxury, F Sport Handling, Standard, Premium, Premium+, dan F Sport Performance.
Secara profil, RX terbaru ini memiliki bagian pahatan yang melengkung ke bagian atas sehingga mengarah ke spakbor belakang.
Sama halnya dengan generasi sebelumnya, atas RX 2023 juga memiliki pilar C yang mengambang dengan bagian belakangnya memiliki lampu belakang full-width.
Pada interior, RX membawa layar infotainment dengan posisi rendah dan berada di sebelah klaster instrumen.
Sebuah layar berukuran 14 inch juga hadir di dalamnya. Upgrade lain juga ditawarkan termasuk atap kaca panoramic dan head-up display.
Pelanggan dapat memilih enam warna jok mulai dari Rioja Red, Ash Bamboo, Black Cascade, Black Oper Poer, dan Peppercorn. Semua model RX 2023 sudah akan mendapatkan Lexus Safety System+ 3.0.
Menurut perkiraan, mobil Lexus RX 2023 ini akan rilis pada akhir 2022 mendatang. Namun, masih belum jelas keterangan harga mobil mewah ini. (R10/HR-Online)