Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TerbaruLamborghini Sian FKP 37 Gunakan Mesin Hybrid, Jumlahnya Terbatas!

Lamborghini Sian FKP 37 Gunakan Mesin Hybrid, Jumlahnya Terbatas!

Lamborghini Sian FKP 37 merupakan supercar hybrid pertama dari brand pabrikan Lamborghini.

Penamaan Sian FKP 37 bukan tanpa alasan. Lamborghini memilih nama tersebut untuk menghormati jasa mendiang Ferdinand K Piech.

Melansir dari Carspoop, pria kelahiran 1937 tersebut sempat menjadi dalang dari VW Group selama beberapa tahun sebelum akhirnya ia menjadi ketua dewan Audi.

Ferdinand K Piech berperan penting dalam akuisisi merek supercar dari Italia tersebut pada tahun 1998.

Baca Juga: Lamborghini Huracan EVO AWD Akhirnya Hadir di Indonesia

Lamborghini Sian FKP 37 Gunakan Mesin Hybrid

Sebagai salah satu pabrikan supercar, Lamborghini telah mengeluarkan beberapa produk limited mereka.

Sian FKP 37 menjadi mobil hybrid pertama mereka. Kata Sian berasal dari dialek Bologna. Sian memiliki arti petir atau kilat.

Tidak heran jika Lamborghini memilih kata Sian untuk supercar satu ini. Hal itu karena Sian FKP 37 mendapat kehadiran motor listrik yang setara dengan 34 daya kuda.

Tidak hanya itu, terdapat tambahan 785 gaya kuda yang berasal dari mesin V12 sebesar 6,5 liter. Jadi, total tenaga yang Sian FKP 37 miliki mencapai 819 gaya kuda.

Produk satu ini bahkan juga menjadi Lamborghini V12 terkuat yang pernah ada.

Perlu Anda ingat bahwa produk Lamborghini satu ini merupakan mild-hybrid. Sehingga, terdapat sistem hybrid yang harus supercar tanggung dengan bobot 34 kilogram.

Tidak hanya itu, Lamborghini Sian memiliki torsi sebenar 720 Nm pada 6.750 rpm. Sementara tenaga maksimum supercar ini mencapai 8.500 rpm.

Soal kinerja juga tidak perlu diragukan lagi. Akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya membutuhkan waktu kurang dari 2,8 detik dan kecepatan tertinggi lebih dari 350 km/jam.

Baca Juga: Mobil Listrik Lamborghini Bakal Berwujud Sedan, Ini Bocoran Spesifikasinya

Eksterior Mewah Sian FKP 37

Jika masalah desain eksterior, maka Lamborghini tidak akan pernah gagal membuat takjub para penggunanya. Mereka selalu memberikan kesan mewah dan elegan.

DNA desain dari Lamborghini Sian FKP 37 terinspirasi oleh Countach. Supercar ini memiliki garis-garis tajam dan keanggunan aerodinamis yang membuat siluet mobil terlihat sangat jelas.

Tubuh mobil menggunakan material karbon dengan atap elektrokromik dan permukaan bergerak yang sudah terpahat dengan sempurna meninggalkan kesan tajam.

Lampu depan Sian FKP 37 terinspirasi dari Terzo Millennio yang meninggalkan kesan bercahaya dan tidak terhapuskan dengan desain masa depan dari Lamborghini.

Baca Juga: Lamborghini Hypercar Terbaru Siap Rilis dengan Nama Sian

Memiliki Jumlah Terbatas

Menjadi mobil hybrid pertama dari Lamborghini, tentu saja Sian FKP 37 ini mendapat banyak perhatian dari pecinta supercar.

Sayangnya, Lamborghini Sian FKP ini hanya diproduksi 63 unit saja di seluruh dunia. Karena terbatas, tentu saja harga supercar ini juga sangat fantastis.

Mobil ini dibanderol dengan harga lebih dari 2 juta euro (2,21 juta US Dollar) atau setara dengan Rp 31 miliar. Harga tersebut tentunya belum termasuk pajak.

Produk Hybrid Lamborghini satu ini memang sangat menarik. Desain kemewahan yang kental, namun tetap elegan menjadi nilai plus yang ada pada supercar Lamborghini Sian FKP 37 ini. (R10/HR-Online)

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...