Berita Jabar (harapanrakyat.com),- Rekaman suara yang berisi informasi terkait kondisi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan sang istri Atalia Praratya sesaat setelah hilangnya Emmeril Kahn Mumtadz di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss beredar luas.
Rekaman suara tersebut rupanya datang dari kalangan kerabat Ridwan Kamil yang menyampaikan kondisi Ridwan Kamil dan sang istri. Serta perjuangan mereka yang setiap hari ikut mencari Eril, sapaan akrab Emmeril, anak sulung Ridwan Kamil.
Perwakilan keluarga Ridwan Kamil pun membenarkan jika rekaman suara tersebut memang benar berasal dari kalangan kerabat.
Baca Juga: Detik-detik Anak Ridwan Kamil Hilang di Sungai Aare Swiss, Teriak Help
Salah satu kerabat Ridwan Kamil membersamai Gubernur Jabar tersebut pasca hilangnya Eril.
Erwin salah seorang perwakilan keluarga mengatakan apa yang dalam rekaman suara tersebut memang benar adanya.
“Pada waktu itu memang kami meminta kerabat di sana menyampaikan kondisi Kang Emil (Ridwan Kamil) dan Teh Lia (Atalia),” katanya di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Rabu (1/6/2022).
Rekaman suara tersebut sempat diputar dalam pengajian internal keluarga besar. Menurut Erwin, tujuannya agar keluarga di Jabar mengetahui kondisi Ridwan Kamil.
“Memang Pada waktu itu kita adakan pengajian. Semua keluarga hadir dan khawatir, Kang Emil gimana, Teh Lia gimana,” tutur Erwin.
Saat itulah salah seorang kerabat menyampaikan kondisi Ridwan Kamil saat itu. “Maksudnya biar bisa didengar semuanya. Itu voice note untuk kepentingan internal pengajian,” jelasnya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)