Sinopsis film Mengejar Surga menceritakan kisah seorang wanita bernama Atikah. Kehidupan Atikah tak seberuntung teman-temannya.
Ia hanya dibesarkan oleh sang ibu seorang diri. Sementara itu, ia tidak pernah berjumpa dengan ayahnya.
Namun, karena sudah memasuki usia dewasa, Atikah memutuskan untuk menikah dengan seorang pria bernama Iqbal.
Baca Juga: Sinopsis Film Constantine, Kisah Seorang Pengusir dan Ahli Setan
Pada saat itulah, keinginan Atikah untuk bertemu dengan ayahnya timbul. Bersama sang sahabat, Fatma, Atikah pun berusaha mencari keberadaan sang ayah.
Cerita yang diangkat dalam film Mengejar Surga ini merupakan kisah nyata. Indra MS selaku produser dari film tersebut telah memberikan konfirmasi.
Mereka memberikan pernyataan jika cerita film ini merupakan kisah seorang teman yang menginspirasi.
Sinopsis Film Mengejar Surga, Kisah Atikah yang Mencari Sang Ayah
Mengejar Surga merupakan film garapan sutradara kondang Bambang Drias. Film dengan genre drama dan religi ini sebelumnya pernah mengalami penundaan.
Bahkan, untuk bisa tayang di bioskop, film ini harus menunggu hingga dua tahun lamanya. Hal ini lantaran kondisi pandemi Covid-19 yang semakin parah.
Sehingga mau tidak mau, jadwal film tersebut harus tertunda. Kabar pertama kali, film ini akan tayang mulai 10 Maret 2022.
Namun, kini sudah ada informasi terbaru jika film Mengejar Surga akan tayang pada 26 Mei 2022 mendatang.
Tidak hanya jalan cerita ataupun sinopsis film Mengejar Surga yang menarik dan menginspirasi saja. Dalam film ini juga, terdapat sederet bintang yang turut memeriahkannya.
Pemeran tokoh Atikah dalam film ini, adalah Jessica Mila. Seperti yang kita tahu, sebelum menjadi tokoh utama dalam film Mengejar Surga, Jessica Mila sudah lebih dulu membintangi beberapa judul film lainnya.
Seperti halnya Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan. Selain itu, Al Ghazali akan memerankan tokoh Iqbal atau calon suami Atikah.
Baca Juga: Sinopsis Film 20th Century Girl, Kisah Cinta Anak SMA Tahun 90-an
Al Ghazali sendiri juga pernah beradu akting dalam film The Secret 2: Mystery of Villa 666. Sedangkan, tokoh Fatma akan diperankan oleh Kimberly Ryder yang sebelumnya pernah membintangi film Koki-Koki Cilik 2.
Keinginan Atikah untuk Bertemu dengan Sang Ayah
Sinopsis film Mengejar Surga pertama kali akan kita awali dengan keinginan Atikah bertemu dengan sang ayah.
Sejak dulu, sang ibu tidak pernah memberitahukan kepada Atikah keberadaan sang ayah.
Butuh waktu lebih dari 20 tahun bagi Atikah untuk memperoleh jawaban dari ibunya, Ratih.
Ayah Atikah, Hendrik, telah pergi meninggalkan Atikah dan sang ibu. Bahkan, kepergian sang ayah pun sebelum Atikah terlahir ke dunia.
Kisah Cinta Atikah dan Iqbal
Dalam film Mengejar Surga ini, Jessica Mila yang memerankan tokoh Atikah akan berpenampilan sebagai wanita muslimah lengkap dengan hijab.
Seperti yang kita tahu, Jessica Mila sendiri merupakan non muslim dalam kehidupan aslinya. Dengan penampilan yang berbeda, Jessica Mila merasa kesulitan untuk memerankan tokoh Atikah.
Jessica Mila sendiri menjelaskan, salah satu hal tersulit untuk memerankan tokoh Atikah adalah dari segi bahasa. Misalnya saja, seperti pengucapan alhamdulillah hingga bismillah.
Selain itu, Jessica Mila pun juga memaparkan jika dalam film tersebut terdapat adegan sholat dan mengaji. Meskipun demikian, hal itu merupakan tantangan yang bisa ia atasi dengan baik.
Selain menceritakan kisah Atikah yang memutuskan mencari sang ayah, sinopsis film Mengejar Surga juga akan memperlihatkan kisah cinta dua sejoli.
Atikah akan melangsungkan pernikahannya dengan tambatan hatinya, Iqbal. Namun, mengingat Atikah seorang anak perempuan, ia membutuhkan sosok ayah sebagai wali dalam momen bahagianya itu.
Baca Juga: Sinopsis Film Srimulat Hil yang Mustahal, Tayang 19 Mei di Bioskop
Akhirnya, keduanya pun memutuskan untuk mencari keberadaan ayah Atikah.
Keputusan Atikah untuk Mencari Sang Ayah
Sinopsis film Mengejar Surga ini juga akan menunjukkan pengalaman luar biasa dan menyentuh yang Atikah alami. Meskipun ia mengalami banyak kegagalan, tetapi pengalamannya itu cukup mengasyikkan.
Ratih, sebagai sang ibu tidak kuasa untuk menahan Atikah pergi ke Belanda mencari ayahnya. Belanda merupakan negara tempat tinggal ayah Atiqah selama beberapa dekade.
Sahabat Atikah, Fatma, memberikan dukungan kepada Atikah. Tak hanya itu saja, ia juga menemani sang sahabat untuk mencari ayahnya ke Amsterdam.
Akankah Atikah berhasil menemukan sang ayah dan mendapatkan restunya? Jangan lewatkan untuk mengetahui sinopsis film Mengejar Surga selanjutnya. (R10/HR-Online/Editor-Ndu)