Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Film Ex Machina, Kisah Robot Humanoid Bernama Ava

Sinopsis Film Ex Machina, Kisah Robot Humanoid Bernama Ava

Sinopsis film Ex Machina menceritakan kisah seorang karyawan di sebuah perusahaan teknologi. Karyawan tersebut bernama Caleb Smith.

Caleb merupakan salah satu karyawan yang memiliki prestasi gemilang. Pasalnya, ia berhasil memenangkan sebuah kontes perkantoran.

Siapa sangka, atas keberhasilannya tersebut ia mendapatkan hadiah untuk berkunjung ke sebuah rumah mewah. Rumah mewah tersebut tak lain adalah milik CEO-nya.

Baca Juga: Sinopsis Film Constantine, Kisah Seorang Pengusir dan Ahli Setan

Ex Machina merupakan film fiksi ilmiah yang berasal dari Inggris. Alex Garland merupakan sutradara sekaligus pembuatan skenario film tersebut.

Sedangkan untuk produser dari film ini adalah Andrew Macdonald dan Allon Reich. Film yang memiliki durasi tonton 110 menit ini pertama kali rilis pada 2015 lalu di BFI Southbank.

Sinopsis Film Ex Machina, Berhasilkah Caleb Membawa Kabur Ava?

Tokoh dalam film ini diperankan oleh deretan bintang-bintang terkenal. Mereka adalah Domhnall Gleeson (Caleb Smith), Alicia Vikander (Ava), Oscar Isaac (Nathan), Corey Johnson (Jay), dan Sonoya Mizuno (Kyoko).

Selain daftar pemeran tersebut, ada pula bintang lainnya seperti Symara A, Templeman (Jasmine), Claire Selby (Lily), Elina Alminas (Amber), hingga Tiffany Pisani (Katya).

Ex Machina berhasil menjadi film dengan prestasi yang cukup baik. IMDb mencatatkan rating untuk film ini 7.7 dari 10. Sementara itu, Rotten Tomatoes memberikan skor 92 % dan audiens 86 %.

Perjalanan Karir Caleb Smith

Sinopsis film Ex Machina pertama kali akan menceritakan bagaimana perjalanan karir sang tokoh utama, Caleb Smith. Perusahaan teknologi tempat Caleb bekerja bernama Blue Book.

Bukan perusahaan teknologi biasa, melainkan teknologi mesin pencari yang tak diragukan lagi kecanggihannya.

Rumah yang Caleb kunjungi setelah ia berhasil memenangkan kompetisi ada milik CEO dari perusahaan Blue Book tersebut, Nathan Bateman.

Nathan Bateman Mengembangkan Sebuah Robot

Meskipun Nathan memiliki rumah yang begitu mewah, akan tetapi lokasinya berada di tempat terpencil. Hal ini seolah menggambarkan kehidupan Nathan yang serba tertutup.

Ternyata, Nathan tidak hanya tinggal sendiri di rumah tersebut. Ia memiliki seorang asisten bernama Kyoto.

Sayangnya, Kyoto memiliki kemampuan komunikasi yang kurang baik karena tidak dapat berbahasa Inggris.

Sebagai seorang CEO perusahaan teknologi, tentu saja Nathan memiliki kemampuan luar biasa. Hal ini akan menjadi kelanjutan sinopsis film Ex Machina yang semakin seru.

Nathan mengembangkan sebuah robot humanoid. Ia membuatnya dengan menggunakan teknologi Artificial Intelligence atau AI.

Baca Juga: Ini Link Nonton Film KKN di Desa Penari, Full Movie Bukan di IndoXXI atau LK21

Nathan menyebut robot humanoid tersebut dengan nama Ava. Meskipun Ava sudah lulus tes turing, akan tetapi Nathan ingin Caleb melakukan penilaian terhadap robot buatannya itu.

Kedekatan Caleb dengan Ava

Dalam sinopsis film Ex Machina ini, kita juga akan melihat kedekatan antara Caleb dan Ava. Selayaknya robot humanoid, Ava memiliki kemampuan berpikir dan kesabaran.

Soal tubuh, Ava memang sebuah robot, tetapi wajahnya mirip dengan manusia. Selama pembicaraan antara keduanya, Ava mulai memperlihatkan ketertarikannya kepada Caleb.

Selain memiliki kemampuan untuk berinteraksi dengan orang lain, Ava juga dapat memicu pemadaman listrik. Bahkan, Ava juga bisa mematikan sistem pengawasan.

Perbincangan keduanya semakin intens, ketika Ava menceritakan keinginannya untuk melihat dunia luar. Supaya Nathan tidak mendengarkan percakapan keduanya, Ava pun mematikan sistem pengawasan.

Mengejutkannya, Ava mengatakan pada Caleb jika sebenarnya Nathan adalah seorang pembohong. Nathan bukanlah orang yang bisa dipercaya.

Rencana Caleb dan Ava untuk Kabur Dari Nathan

Sinopsis film Ex Machina ini sampailah pada puncaknya. Setelah mendengarkan cerita Ava, Caleb pun berencana untuk mengelabui Nathan.

Hal ini ia lakukan dengan tujuan agar Caleb bisa membawa keluar Ava dari rumah Nathan. Setelah itu, Caleb mencuri kartu keamanan untuk mengakses ruang dan komputer Nathan.

Ia kemudian mengubah kode Nathan. Akan tetapi, ia terkejut setelah melihat sebuah rekaman.

Baca Juga: Sinopsis Film In the Heart of the Sea, Misi Perburuan Paus Raksasa

Dalam rekaman itu, tampak Nathan berinteraksi dengan model Android sebelumnya, ternyata itu adalah Kyoto. Dengan kata lain, Kyoto juga merupakan robot humanoid sama seperti Ava.

Hal ini membuat menimbulkan rasa curiga pada benak Caleb terhadap Nathan. Mungkin saja, sebenarnya Nathan juga sebuah robot.

Meskipun segala upaya sudah Caleb lakukan untuk membawa pergi Ava, akan tetapi hal itu tidaklah mudah. Pasalnya, Nathan sendiri merupakan seorang yang cerdas.

Akankah Caleb berhasil membawa Ava pergi? Untuk melihat kelanjutan sinopsis film Ex Machina, akan tayang di Netflix tanggal 16 Mei 2022 mendatang. (R10/HR-Online/Editor-Ndu)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...