Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Kelulusan siswa SMK/SMA/MTs Plus Multazam Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, diisi dengan sosialisasi bahaya kebakaran yang digelar Pos WMK Damkar Kawali, Kabupaten Ciamis, Selasa (31/05/2022).
Ada sebanyak 200 siswa yang ikut dalam kegiatan sosialisasi teknik dasar pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran itu.
Acaranya berlangsung di kampus SMK, SMA, MTs Plus Multazam. Tepatnya di Jalan Pesantren Sindangsari, Dusun Sindang Desa, RT. 006/02, Desa Nagarajaya, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis.
Acara yang mulai pukul 09.00 WIB itu mendapat antusias dari para peserta. Karena mereka pun penting mengenali teknik dasar pencegahan dan penanggulangan kebakaran.
Baca Juga : Gercep, Damkar Ciamis Cegah Kebakaran di Pasar Manis
Petugas Damkar Ciamis, Asep Kurnianto mengatakan, materi sosialisasi meliputi teknik dasar pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran. Sekaligus memeriahkan acara kelulusan sekolah.
“Karena sosialisasi ini kita lakukan bertepatan dengan acara kelulusan para siswa dari tiga sekolah tersebut,” ujarnya.
Asep Kurnianto berharap, sosialisasi mengenai kebakaran ini bisa menambah wawasan para peserta. Juga mempraktekannya apabila terjadi kebakaran di lingkungannya masing-masing.
Termasuk meminimalisir bahkan mencegah agar terhindar dari bencana kebakaran. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)