Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Sepeda motor Honda Sonic Vs mobil minibus di Jalan Raya Banjar-Pangandaran, Lingkungan Tanjungsukur, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, tepatnya depan Kantor Unit Gakkum Satlantas Polres Banjar, menewaskan satu orang.
Kapolres Banjar, AKBP. Ardiyaningsih, melalui Kanit Gakkum Satlantas Polres Banjar, Ipda. Hermawan mengatakan, peristiwa kecelakaan lalu lintas itu terjadi Rabu (11/05/2022) sekitar pukul 00.10 WIB.
Ia menjelaskan, kronologi kejadian berawal saat sepeda motor Honda Sonic dengan nomor polisi T 4036 YJ yang dikendarai oleh korban datang dari arah Selatan menuju Utara.
“Pada saat di lokasi kejadian, sepeda motor tersebut keluar dari ruas jalan sehingga menabrak minibus yang datang dari arah berlawanan,” terang Ipda. Hermawan, Rabu (11/05/2022).
Baca Juga : Kapolres Banjar Sebut, Kendaraan yang Melintas di Jalur Selatan Mulai Meningkat
Pada saat itu, korban meninggal dunia di lokasi kejadian karena mengalami luka parah akibat menghantam minibus.
“Korban meninggal dunia bernama Diki Nurhadi, warga Dusun Warungbuah, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar. Selanjutnya jenazah korban kami bawa ke Rumah Sakit,” katanya.
Sementara itu, mobil minibus dengan nomor polisi Z 8003 WN dikemudikan oleh Deris Saepudin. Ia hanya mengalami luka ringan saja.
Atas peristiwa Honda Sonic vs mobil minibus tersebut, kondisi kedua kendaraan mengalami rusak berat akibat hantaman yang cukup keras.
“Peristiwa kecelakaan ini sudah kami tangani. Karena kebetulan lokasi kejadiannya itu depan kantor. Saya imbau kepada masyarakat agar selalu memperhatikan faktor keselamatan berlalu lintas,” pungkas Ipda. Hermawan. (Sandi/R3/HR-Online/Editor-Eva)