Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita BisnisPengertian Suspensi Saham, Jangka Waktu, dan Faktor Penyebabnya

Pengertian Suspensi Saham, Jangka Waktu, dan Faktor Penyebabnya

Pengertian suspensi saham menjadi istilah yang cukup umum di dalam investasi. Anda mungkin akan sering mendengar mengenai kabar sebuah saham yang mengalami suspend oleh Bursa Efek Indonesia (BEI).

Kata suspensi sendiri berasal dari kata suspend atau suspense yang memiliki arti disetop. Lantas, apa yang menyebabkan BEI menyetop sebuah saham?

Baca Juga: Saham Teladan Prima Agro Melesat 17,4% Setelah Resmi Melantai di BEI

Ketahui Pengertian Suspensi Saham

Berinvestasi di pasar modal memang membutuhkan beberapa persiapan yang matang. Sebelum berinvestasi, Anda bisa mempelajari semua seluk beluk pasar modal atau saham.

Akan hadir banyak sekali istilah yang mungkin masih asing di telinga Anda. Suspensi saham merupakan istilah umum yang ada di Bursa efek Indonesia.

Di dalam pasar modal, suspend saham atau suspensi saham memiliki arti sebagai penghentian sementara perdagangan saham karena satu dan lain hal. Alasan memberhentikan saham juga sudah tertulis di Undang-Undang pasar modal.

Selain itu, pengertian suspensi saham juga merupakan intervensi Bursa Efek Indonesia (BEI) di dalam perdagangan saham. Tujuannya demi mendorong terselenggaranya perdagangan efek yang teratur, efisien, dan wajar.

Ketika saham terkena suspensi, maka mereka tidak boleh melakukan aktivitas perdagangan di bursa untuk beberapa waktu tertentu.

Baca Juga: Saham yang Banyak Dibeli Asing, Inilah Daftar Perusahaannya

Faktor BEI Melakukan Suspensi Saham

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya suspensi saham. Biasanya, suspensi saham akan memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar, untuk mempertimbangkan keputusan secara matang.

Suspensi saham juga bisa terjadi karena permintaan dari bursa yang bersangkutan. Alhasil, BEI memberikan sanksi berupa suspensi akibat adanya perintah dari otoritas keuangan.

Berikut ini faktor yang menyebabkan terjadinya pengertian suspensi saham:

  • Harga saham dari suatu perusahaan terus bergerak dengan tidak wajar atau Unusual Market Activity (UMA).
  • Saham gorengan, yaitu saham yang memiliki kinerja buruh dan valuasi rendah. Biasanya saham ini juga memiliki pergerakan tidak wajar.
  • Jenis saham yang berasal dari perusahaan sering terkena auto reject.
  • Ketika perusahaan saham memiliki masalah berkepanjangan.
  • Keterlambatan perusahaan untuk menyampaikan kewajiban mereka kepada BEI.
  • Terdapat kebijakan tertutup perusahaan yang tidak terungkap kepada publik.

Apabila perusahaan terkena suspensi, maka dapat langsung melakukan klarifikasi masalah dan mengungkapkan keterbukaan informasi, public expose insidentil yang termasuk langkah kebijakan penyelesaian masalah kepada BEI.

Baca Juga: Cara Wakaf Saham, Pengertian dan Syarat yang Wajib Dipenuhi

Waktu Suspensi Saham

Ketika BEI melakukan suspensi kepada sebuah saham, baik investor maupun emiten tidak akan mengetahui durasi berlangsungnya kebijakan tersebut.

Lama waktu suspensi sepenuhnya berada di bawah kendali BEI sebagai pihak yang berwenang. Namun, penerapan waktu suspensi juga dapat tergantung dengan jenis pelanggaran yang emiten lakukan.

BEI bisa melakukan suspensi saham selama beberapa hari saja atau bahkan hingga satu tahun lamanya tergantung dengan perusahaan itu sendiri.

Semakin cepat perusahaan melakukan keterbukaan informasi, maka pengertian suspensi saham yang BEI lakukan juga akan semakin cepat berakhir. (R10/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...