Makanan untuk rambut rontok yang memiliki kandungan nutrisi tinggi seperti ini cocok dan bagus untuk rambut, jumlahnya pun beragam. Seperti yang kita ketahui, bahwa sebenarnya rambut rontok sendiri terjadi karena kekurangan nutrisi.
Bahkan perawatan rambut yang salah sampai pola makan yang tak sehat, bisa membuat rambut menjadi rontok. Tidak hanya dari segi perawatan saja, melainkan ada jenis makanan yang mampu melawan kondisi yang menyebalkan itu.
Baca Juga: Manfaat Kopi untuk Kesehatan Rambut, Bisa Atasi Kerontokan
Makanan untuk Rambut Rontok yang Bisa Menjadi Pilihan Terbaik
Rambut rontok sendiri adalah salah masalah yang seringkali terjadi dan hampir setiap orang pasti mengalaminya. Pada kenyataannya, setiap harinya orang-orang bisa alami kerontokan rambut mulai dari 50 sampai 100 helai tanpa mereka sadari.
Namun apabila rambut tidak kunjung tumbuh, maka ini bisa jadi ada masalah tersendiri yang harus diketahui.
Sebab, kebotakan sendiri menjadi perkara yang sering terjadi. Terlebih saat orang mengalami kebotakan yang berlebih, pasti akan sangat khawatir.
Pada dasarnya rambut rontok juga bisa terjadi karena beberapa faktor, mulai dari berat badan, keturunan, dan kekurangan nutrisi.
Jika Anda mengalaminya, mulai dari sekarang bisa mengonsumsi aneka makanan sehat seperti berikut ini:
Bayam
Makanan untuk rambut rontok yang pertama adalah bayam, sebab sayuran hijau ini juga bisa mencegah masalah seperti itu. Bayam sendiri merupakan sayuran yang banyak mengandung zat gizi baik untuk kecantikan hingga kesehatan.
Selain itu, bayam juga banyak mengandung zat besi yang mampu untuk melancarkan sirkulasi dalam darah. Nah, dengan rajin mengkonsumsi bayam, maka peredaran darah ke akar rambut akan lebih maksimal.
Baca Juga: Penyebab Rambut Bau Apek, Pahami Hal Ini!
Buah Alpukat
Tidak hanya memiliki rasa yang enak saja, buah yang satu ini mempunyai banyak manfaat yang tak terduga. Sebab, alpukat sendiri banyak mengandung lemak tak jenuh tunggal yang bisa membuat rambut jadi kuat.
Sehingga dengan mengonsumsi makanan untuk rambut rontok berupa alpukat ini mampu mengurangi kerontokan rambut.
Akan tetapi, bagi Anda yang kurang suka buah tersebut maka bisa mengaplikasikannya sebagai masker rambut.
Biji-bijian
Pada dasarnya biji-bijian seperti ini memiliki banyak manfaat, salah satunya untuk membuat pertumbuhan rambut lebih lebat. Hal ini karena adanya kandungan berupa zinc, selenium, hingga vitamin E yang efektif cegah kerontokan.
Tidak hanya itu saja, melainkan aneka kacang-kacangan juga mampu untuk mengatasi rambut rontok. Misalnya saja seperti kacang almond yang banyak mengandung vitamin E, zinc, dan vitamin B yang efektif memperbaiki masalah kerontokan rambut.
Baca Juga: Cara Merawat Rambut di Rumah, Gak Perlu ke Salon
Telur
Dalam telur, ada banyak nutrisi penting yang sebenarnya sangat dibutuhkan oleh manusia. Pasalnya, beberapa kandungan nutrisi itu bisa berguna untuk mencegah rambut rontok.
Nah, beberapa kandungan itu adalah asam lemak omega 6, zat besi, serta zinc yang baik untuk rambut. Selalu rajin mengonsumsi telur, maka rambut akan selalu ternutrisi dan terhindar dari kerontokan.
Beberapa makanan untuk rambut rontok seperti tadi bisa Anda konsumsi mulai dari sekarang agar rambut tidak mudah rontok. (R10/HR-Online)