Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Semua Hidran yang ada di Pasar Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, diketahui tidak berfungsi. Kondisi itu dikeluhkan oleh warga Pasar Banjarsari.
Keberadaan hidran pada lokasi pasar ini cukup penting. Terutama untuk membantu petugas Damkar dalam memadamkan api ketika terjadi kebakaran. Sehingga dengan adanya hidran bisa mempercepat proses pemadaman api. Pasokan air melalui hidran bisa lebih mudah dan cepat untuk memadamkan ap.
Kepala UPTD Pasar Banjarsari Uha Nasuha membenarkan hal tersebut. Menurutnya, ada lima hidran yang ada pada lokasi Pasar Banjarsari sudah dalam kondisi rusak.
“Kondisinya sudah rusak semua dan sama sekali sudah tidak berfungsi,” kata Uha, Selasa (12/04/2022).
Uha mengaku telah melakukan pengecekan langsung hidran di Pasar Banjarsari ini. Selain UPTD, ada juga dari petugas PDAM dan petugas pemadam kebakaran Pos WMK Damkar Banjarsari.
“Kondisi hidran pasar ini memang sangat memprihatinkan. Ada yang terhalang oleh bangunan, keran pembuka air yang terkubur aspal serta rusak dan terlihat sudah pada usang,” terangnya.
Uha tidak mengetahui pasti kondisi hidran tersebut berfungsi. Bahkan baru mengetahui semua jumlah hidran yang ada di pasar ini usai melakukan pengecekan.
*Sebenarnya saya juga bingung dan tidak tahu siapa pemilik aset dari hidran ini. Soalnya setelah kami cek kebagian aset kantor DKUKMP Kabupaten Ciamis, itu ternyata tidak ada tertulis adanya hidran Pasar Banjarsari,” ungkapnya. (Suherman/R9/HR-Online/Editor-Dadang)