Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruGame Angry Birds Original Hadir Lagi di Android dan iOS

Game Angry Birds Original Hadir Lagi di Android dan iOS

Game Angry Birds original kini hadir lagi menyapa pengguna Android dan iOS. Saat ini game tersebut hadir dengan nama Rovio Classics Angry Birds.

Bagi yang belum tahu, game terbaru Angry Birds ini pertama kali rilis untuk iOS pada bulan Desember 2009 silam. Bahkan sempat populer sekitar tahun 2012.

Kemudian, developer game asal Finlandia, Rovio Entertainment, mengembangkan game tersebut. Tapi pada tahun 2019, toko aplikasi mobile menarik Angry Birds.

Alasan Rovio menarik game Angry Birds tujuannya demi pengujian. Namun tanpa memberikan penjelasan secara lebih lanjut.

Baca Juga : Ludo Game Online Terbaik yang Bisa Mengisi Waktu Ngabuburit, Simak!

Game Angry Birds Original Hadir di Toko Aplikasi

Meski begitu, game Angry Birds kini telah hadir kembali dengan versi orisinal pada toko aplikasi. Bahkan, game tersebut hadir menggunakan Unity, yakni mesin yang lebih umum. Hal ini tentunya berbeda dengan versi sebelumnya.

Menurut Rovio, mesin yang telah mendapatkan pembaharuan itu mampu menciptakan platform yang berkelanjutan buat game yang pihaknya tawarkan pada perangkat terbaru.

Namun, mereka juga masih tetap mempertahankan Angry Birds game versi 2012. Walaupun demikian, terdapat sedikit perubahan untuk game remaster tersebut dari versi aslinya.

Baca Juga : Game Angry Cat Shot Hadir di Games+, Simak Cara Bermainnya!

Game Angry Birds Kini Berbayar

Rovio Classics; Angry Birds ini berubah jadi game berbayar. Dijual seharga $ 0,99 AS atau setara Rp 14.000 melalui Google Play Store dan App Store.

Meskipun tidak gratis lagi, namun game Angry Birds yang merupakan versi terbaru ini juga tidak memunculkan iklan seperti halnya versi yang aslinya.

Selain itu, game ini juga tidak menyediakan opsi pembelian pada aplikasi. Misal, item Mighty Eagle, game ini sebelumnya hanya dapat dibeli. Tapi sekarang sudah bisa pengguna mainkan, sebagaimana laporan dari XDA Developers, Senin (04/04/2022).

Game Angry Birds original sudah bisa kamu unduh melalui Google Play Store dan Apple App Store. Hanya saja game ini baru bisa kamu mainkan pada ponsel yang telah menjalankan sistem operasi minimalnya Android 6.0 dan iOS 13. (R3/HR-Online/Editor-Eva)

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...
Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

Selama Libur Lebaran, Pendapatan dari Retribusi Wisata di Ciamis Meningkat

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah atau Bapenda Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan monitoring objek pajak daerah dan objek retribusi daerah selama libur dan cuti bersama Idul...
Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

Respons Cepat Keluhan Pedagang, DKUKMP Ciamis Tambah Meja dan Kursi di Food Court Alun-Alun

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis menindaklanjuti keluhan pedagang PKL di Food Court Alun-alun Ciamis mengenai kurangnya meja dan kursi bagi pengunjung....
Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

Harapan Peternak di Kota Banjar Pasca Harga Daging Ayam Turun Drastis

harapanrakyat.com,- Peternak ayam broiler di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, harapkan Ade Adang adanya stabilitas harga. Hal tersebut pasca harga daging...
Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Amr bin Luhay, Tokoh di Balik Masuknya Penyembahan Berhala ke Mekkah

Sebelum penyebaran Islam oleh Nabi Muhammad SAW, masyarakat Arab di Mekkah telah terjebak dalam praktik penyembahan berhala. Namun, jauh sebelum itu, menurut catatah sejarah...