Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita TasikmalayaAliansi BEM Tasikmalaya Tuntut 5 Hal Saat Demo ke Kantor DPRD

Aliansi BEM Tasikmalaya Tuntut 5 Hal Saat Demo ke Kantor DPRD

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Ribuan mahasiswa dari berbagai universitas yang ada di Kota dan Kabupaten Tasikmalaya tergabung dalam Aliansi BEM Tasikmalaya demo ke Kantor DPRD Kota Tasikmalaya, Senin (11/4/2022).

Mereka dalam aksinya menuntut 5 poin utama agar segera terealisasi, salah satunya menolak kenaikan harga BBM.

Tuntutan mereka pun yang satu ini disepakati Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Aslim untuk menyampaikannya ke DPR RI.

Massa aksi memberikan waktu 30 hari agar kesepakatan itu bisa terwujud. Namun bila tidak terealisasi maka akan melakukan aksi lebih besar lagi.

Koordinator Aliansi BEM Tasikmalaya Rendi Rizki mengatakan, pihaknya menuntut 5 hal, yakni menolak penundaan pemilu dan masa jabatan 3 periode Presiden Jokowi dan menolak keras amandemen pasal 7 undang-undang 1945.

“Kenaikan BBM per 1 April 2022 sangat merugikan masyarakat, apalagi kita masih terlilit pandemi Covid-19,” tegasnya, Senin (12/4/22).

baca juga: Ribuan Mahasiswa Kepung DPRD Kota Tasikmalaya

Selain itu, pihaknya juga mendesak agar pemerintah mampu mengendalikan harga dan ketersediaan bahan-bahan pokok yang kini makin mahal.

“Terus kami mengecam keras terhadap tindakan repesif aparat terhadap aktivis di berbagi wilayah yang ada di Indoensia,” imbuhnya.

Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Aslim mengapresiasi unjuk rasa para mahasiswa yang tidak anarkis itu. “Aspirasi dari mahasiswa kami terima dan akan kami tindak lanjuti. Secepatnya akan kami sampaikan ke DPR RI,” ucapnya. (Apip/R6/HR-Online)

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...
tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...
Tebing sungai Cipamutih Ciamis longsor

Tebing Sungai Cipamutih Longsor, Rumah Warga Ciamis Terancam Ambruk

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Senin malam (14/4/2025), menyebabkan tebing di pinggir Sungai Cipamutih longsor. Akibatnya, rumah...
Dokter kandungan lecehkan pasien di Garut

Dinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

harapanrakyat.com,- Video CCTV dokter kandungan diduga melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil mendadak viral. Insiden itu terjadi di salah satu klinik swasta di Garut,...
Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Debat calon bupati untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Tasikmalaya yang digelar di Hotel Alhambra, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Senin...