Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisTPT Jalan Kabupaten di Cipaku Ciamis Ambruk Lagi, Pemda Masih Cuek

TPT Jalan Kabupaten di Cipaku Ciamis Ambruk Lagi, Pemda Masih Cuek

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- TPT jalan kabupaten di Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, kembali ambruk. Kini kerusakannya pun semakin melebar dan bertambah parah.

Banyaknya kendaraan yang melintas di jalan kabupaten wilayah Dusun Sindanggirang, Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis itu membuat jalan menjadi rawan kecelakaan.

Pasalnya, Tembok Penahan Tebing (TPT) yang ambruk itu makin lebar. Oleh sebab itu, Pemerintah Desa Cipaku berharap adanya perhatian dari Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui instansi terkait untuk segera memperbaikinya.

Kepala Desa Cipaku, Juhana, melalui Sekretaris Desa, Elin Suherlin mengatakan, kerusakan TPT jalan kabupaten itu sudah berlangsung lama. Bahkan kini kondisi kerusakannya semakin lebar dan makin parah.

Baca Juga : TPT Ambrol Dibiarkan, Jalan di Cipaku Ciamis Terancam

“Banyak kendaraan bermuatan berat yang melintas sehingga dapat dipastikan bangunan tersebut akan ambruk lagi,” kata Elin, Kamis (24/03/2022).

Untuk mengantisipasi adanya kecelakaan, warga setempat memasang pagar bambu sebagai rambu hati-hati bagi para pengendara yang akan melintas.

Meski begitu, namun tidak menutup kemungkinan kecelakaan terjadi. Sebab kerusakan TPT sudah melebar hingga memakan sebagian badan jalan.

Melihat kondisi seperti itu diharapkan Pemerintah Kabupaten Ciamis dapat segera memperbaikinya. Terlebih memasuki bulan suci Ramadhan kendaraan yang melintas semakin meningkat.

“Ya, semoga saja dalam waktu dekat pihak pemerintah daerah akan memperbaikinya, agar pengguna jalan merasa aman dan nyaman ketika melintasi jalan kabupaten,” pungkas Elin. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...