Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaTaksi Terperosok Masuk Parit di Tasikmalaya, Polisi: Sopirnya Ngantuk

Taksi Terperosok Masuk Parit di Tasikmalaya, Polisi: Sopirnya Ngantuk

Berita Tasikmalaya (harapanrakyat.com),- Diduga supir mengantuk, sebuah taksi Budiman terperosok masuk parit. Kejadian tersebut terjadi di jalan Raya Syeh Abdul Muhyi, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat pada Sabtu (26/03/22) siang. 

Mobil taksi Budiman dengan nomor polisi Z 1924 KE tersebut dikendarai oleh Asep Heri (49), warga Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis.

Kapolsek Kawalu Kompol Sunarjono mengatakan, taksi tersebut melaku melaju dari arah Sukaraja menuju Kawalu. Namun, karena diduga sopir hilang kendali, maka taksi itu terperosok masuk ke parit.

“Adapun kejadian kecelakaan tunggal tersebut pada pukul 11.00 WIB,” katanya kepada HR Online, Sabtu (26/3/2022).

Lebih lanjut ia mengatakan, dugaan sementara dari laka tunggal ini karena sopir taksi kelelahan dan mengantuk.

Baca Juga : Sopir Mengantuk, Truk Bermuatan Ayam Terguling di Tasikmalaya

Meski taksi Budiman ini terperosok masuk ke parit, namun tidak menyebabkan korban jiwa, hanya kerugian materi saja. Selain itu juga tidak sampai mengganggu arus lalu lintas, karena taksi yang masuk parit tersebut posisinya berada di badan jalan.

“Kami dari Polsek Kawalu dibantu warga bergotong royong evakuasi kendaraan tersebut, agar tidak mengganggu pengguna jalan lain yang melintas,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online/Editor-Adi)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...