Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita NasionalPasangan Prewedding di SPBU Viral, Erick Thohir dan Ahok Berkomentar!

Pasangan Prewedding di SPBU Viral, Erick Thohir dan Ahok Berkomentar!

Pasangan prewedding di SPBU ini sampai mencuri perhatian netizen, terutama pada akun TikTok setelah video tersebut viral di media sosial. Kabarnya video tersebut telah diunggah oleh akun yang bernama @deymotret sejak tanggal 15 Maret 2022 kemarin.

Sosok tersebut adalah seorang photographer, yang menerapkan sendiri konsepnya karena kliennya juga sama-sama bekerja di SPBU Pertamina. Bahkan kabarnya unggahan video itu sampai mendapatkan apresiasi dari Menteri BUMN yakni Erick Thohir.

Baca Juga : Pria Tewas dalam Mobil di Duren Sawit, Diduga Keracunan Monoksida!

Pasangan Prewedding di SPBU, Dapat Apresiasi dari Menteri BUMN?

Bagi para calon pengantin sudah pasti memiliki konsep yang matang untuk hari pernikahannya tiba. Mulai dari foto prewedding hingga bulan madu pasti akan mereka pikirkan dengan matang.

Hal ini sepertinya juga berlaku untuk pasangan yang baru-baru ini tengah viral di media sosial. Biasanya foto prewedding akan dilakukan di tempat-tempat yang romantis, namun beda lagi dengan pasangan ini.

Betapa tidak, pasangan yang sama-sama berprofesi sebagai karyawan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum atau SPBU ini jalani foto prewedding unik. Sebab, aksi kedua calon pengantin itu melakukan sesi foto prewedding di sebuah pom bensin sampai akhirnya jadi viral.

Baca Juga : Hoaks Kangkung Berisi Lintah Sebabkan Pria Tewas, Cek Fakta Berikut!

Foto di SPBU

Pasangan prewedding di SPBU viral di media sosial. karena mereka memanfaatkan spot yang ada di sekitar pom bensin. Mulai dari berpose saling bergandengan tangan di depan SPBU, mengisi bensin, hingga di area kantor SPBU itu.

Kemudian seorang photographer yang kabarnya juga mengunggah video tersebut mengambil foto kedua pasangan tersebut. Bahkan pasangan yang menggunakan seragam SPBU itu juga terlihat kompak serta bahagia ketika pengambilan foto.

Dalam unggahan video tersebut, kedua pasangan itu juga berpose di depan SPBU sesuai arahan dari photographer. Tidak hanya itu saja, keduanya juga berpose sedang melayani pengendara sepeda motor untuk mengisi bahan bakar.

Baca Juga : Blunder Minyak Goreng Baru, Permainan Stok dan Harga

Mendapat Apresiasi dari Menteri BUMN

Video pasangan prewedding di SPBU itu kemudian viral di media sosial, bahkan telah banyak yang menonton hingga lebih dari 5,3 juta views. Tidak hanya itu saja, melainkan juga mendapatkan berbagai macam komentar dari warganet atau netizen.

Bahkan tidak hanya dari kalangan warganet saja yang mengomentari sesi pengambilan foto prewedding tersebut. Melainkan ada nama-nama yang penting di negara ini yakni Komisaris Utama PT Pertamina yakni Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Bahkan Menteri BUMN yakni Erick Thohir pun juga demikian, memberikan komentar terkait unggahan video itu. Pada akun TikTok milik Erick Thohir, ia mengucapkan ucapan selamat kepada kedua pasangan viral itu.

Sementara Ahok juga demikian, tidak lupa memberikan ucapan semoga bahagia dan selalu kompak terus.

Mengenai pasangan prewedding di SPBU itu, seorang photografer mengakui bahwa sebelumnya belum pernah ada sesi pemotretan dengan tema seperti itu. Bahkan sosok photografer itu juga kaget, namun berkata unik karena mengenakan seragam SPBU. (R10/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...