Rabu, Mei 7, 2025
BerandaBerita TerbaruPantangan Makanan Penderita Anemia, Hindari Agar Tak Semakin Parah!

Pantangan Makanan Penderita Anemia, Hindari Agar Tak Semakin Parah!

Pantangan makanan penderita anemia, penting untuk Anda hindari. Anemia, merupakan kondisi tubuh yang tidak dapat memproduksi sel darah merah dalam jumlah yang cukup. Ketika jumlah sel darah merah tidak mencukupi, maka suplai oksigen pada tubuh juga menjadi terhambat. Apabila suplai oksigen berkurang, maka dapat memicu gejala seperti lelah, pusing, lemas, sulit berkonsentrasi, hingga hilang kesadaran.

Baca Juga: Pantangan Makanan Asam Lambung yang Harus Dihindari

5 Pantangan Makanan Penderita Anemia

Makanan penderita anemia harus dihindari, karena dalam makanan-makanan tersebut, terdapat senyawa tertentu yang dapat menyerap zat gizi, seperti zat besi.

Bila terus Anda konsumsi, maka dapat memperparah penyakit anemia tersebut. Sebagai sumber informasi kesehatan, berikut adalah beberapa contoh makanan yang menjadi pantangan.

1. Makanan yang Mengandung Tanin

Jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita anemia, yakni makanan yang mengandung tanin. Tanin, merupakan salah satu senyawa yang dapat mengganggu proses penyerapan zat besi. Contoh makanan yang mengandung tanin seperti teh hijau, teh hitam, kopi, anggur, jagung, dan sorgum.

2. Makanan yang Tinggi Kalsium

Sama halnya dengan tanin, kalsium juga dapat menghambat proses penyerapan zat besi. Hal ini akan membuat tubuh semakin kesulitan untuk memproduksi sel darah merah. Beberapa contoh makanan yang tinggi kalsium yakni, keju, susu, dan segala produk olahan dari keduanya.

Baca Juga: Pantangan Makanan Penyakit Hipertensi, Ini Daftarnya!

3. Makanan yang mengandung Gluten

Pantangan makanan penderita anemia selanjutnya yaitu makanan yang mengandung gluten. Gluten bisa menyebabkan penyerapan nutrisi seperti zat besi dan folat menjadi terganggu.

Bahkan, bagi Anda yang memiliki tubuh tidak dapat mentoleransi gluten dalam bentuk apapun, dapat memicu masalah sistem pencernaan. Contoh makanan yang mengandung gluten antara lain, pasta, gandum, selai, dan biji-bijian.

4. Makanan yang Mengandung Fitat

Bagi Anda penderita anemia yang disebabkan karena kekurangan zat besi, sebaiknya menghindari makanan yang mengandung fitat. Sebab. fitat biasanya terikat bersama zat besi dalam saluran pencernaan.

Sehingga, akan mengganggu proses penyerapan zat besi. Makanan-makanan yang mengandung fitat, seperti gandum, kacang-kacangan, dan beras merah.

5. Makanan yang Mengandung Asam Oksalat

Asam oksalat, juga dapat menghambat penyerapan zat besi, sehingga menjadi pantangan makanan penderita anemia. Beberapa makanan yang mengandung asam oksalat seperti kacang tanah, bayam dan coklat.

Apalagi, biji coklat yang belum melalui proses pengolahan mengandung kadar kafein tinggi. Sedangkan coklat yang sudah diolah, lebih rendah kadar kafeinnya.

Baca Juga: Pantangan Makanan saat Sakit Maag Bagi yang Mau Berpuasa

Makanan Mengandung Zat Besi Baik untuk Penderita Anemia

Hampir semua pantangan makanan penderita anemia, mengganggu proses penyerapan zat besi. Selain menghindari makanan-makanan tersebut, ada baiknya Anda juga memperbanyak makanan tinggi zat besi.

Zat besi sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu proses pembentukan sel darah merah. Asupan zat besi paling banyak bisa dari sumber hewani, seperti makanan laut, daging merah, dan daging ayam. Selain itu, sumber nabati yang bisa Anda konsumsi seperti bayam, sawi hijau, dan sayuran berdaun gelap lainnya.

Dengan daftar pantangan makanan penderita anemia ini, dapat membantu Anda untuk mengatur pola makan. Bila perlu, Anda bisa mengkonsumsi multivitamin yang kaya akan zat besi maupun nutrisi pendukung lainnya. (R10/HR-Online)

Selamat! Usai Jalani Prosesi Siraman, Luna Maya Akan Menikah Hari Ini dengan Maxime Bouttier

Selamat! Usai Jalani Prosesi Siraman, Luna Maya Akan Menikah Hari Ini dengan Maxime Bouttier

Setelah penantian panjang, akhirnya Luna Maya akan segera melepas masa lajangnya dengan Maxime Bouttier. Kabarnya, kedua sejoli ini akan melakukan prosesi pernikahan di resort...
Sayembara perpisahan sekolah ala Dedi Mulyadi

Sayembara Perpisahan Sekolah Termegah dan Termurah ala Dedi Mulyadi, Total Hadiah Rp165 Juta

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi mengadakan sayembara perpisahan sekolah termegah dan termurah. Tak tanggung-tanggung total hadiah sayembara mencapai Rp165 juta. Dedi Mulyadi mengumumkan...
Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE Resmi Meluncur, Tablet Super Nyaman dengan Performa Canggih

Samsung Galaxy Tab S10 FE dan S10 FE Plus resmi meluncur di Indonesia. Dua tablet kelas menengah dengan harga terjangkau ini menawarkan layar luas...
Fraksi PKB DPRD

Fraksi PKB DPRD Kota Banjar Minta Pemkot Perhatikan Pesantren, Desak Penerbitan Perwal

harapanrakyat.com,- Fraksi PKB DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, meminta Pemerintah Kota Banjar, memperhatikan kemajuan lembaga pendidikan non formal pondok pesantren. Hal itu disampaikan saat memberikan...
Pemain Timnas Naturalisasi

PSSI Tegaskan Tidak Mau Menambah Pemain Timnas Naturalisasi Jelang Piala Dunia 2026, Ini Alasannya

PSSI baru saja menyampaikan kabar mengejutkan jelang laga Timnas Indonesia melawan China dalam babak Kualifikasi Piala Dunia 2026. PSSI mengambil keputusan tegas bahwa tidak...
Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Perplexity AI di Whatsapp, Ini Cara Kerjanya

Kehadiran teknologi kecerdasan buatan (AI) kini semakin mudah diakses, salah satunya melalui integrasi Perplexity AI di WhatsApp. Perplexity atau yang terkenal sebagai platform pencarian...