Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Memulihkan Notifikasi Android Hilang, Cek Pengaturan

Cara Memulihkan Notifikasi Android Hilang, Cek Pengaturan

Cara memulihkan notifikasi Android hilang sebenarnya tidak sulit. Notifikasi merupakan salah satu fitur krusial pada platform Android. Pemberitahuan ini memungkinkan pengguna Android untuk menerima informasi penting dari beragam aplikasi. 

Namun, terkadang pengguna menghadapi situasi di mana notifikasi tiba-tiba menghilang atau bahkan tidak muncul sama sekali pada layar ponsel mereka. Kehilangan notifikasi tersebut tentu saja dapat menimbulkan ketidaknyamanan yang signifikan. 

Baca Juga: Cara Mengubah Font Android Menjadi iPhone, Bisa Melalui Setting

Tak perlu cemas, sebab untuk mengatasi masalah notifikasi yang hilang pada perangkat Android, tersedia beberapa langkah sederhana yang dapat Anda lakukan dengan mudah. Cermati saja tutorial HP berikut ini.

Cara Memulihkan Notifikasi Android Hilang dengan Mudah

Pemberitahuan merupakan sebuah elemen kunci yang tidak boleh absen pada semua perangkat pintar, termasuk smartphone. Tanpa adanya pemberitahuan, kita tak akan bisa melihat pesan baru, panggilan tak terjawab, email masuk, dan pemberitahuan lainnya yang masuk. 

Ketinggalan pemberitahuan bisa membuat kita kehilangan kesempatan untuk merespons pesan. Baik dari teman, keluarga, atau kolega sebelum membuka aplikasi yang bersangkutan secara langsung.

Pemberitahuan tidak hanya memuat informasi tentang pesan atau percakapan baru. Akan tetapi juga memberitahu tentang pemutaran musik, pembaruan aplikasi, masalah pada perangkat Android, dan peringatan terkait keamanan.

Sperti adanya virus yang mengancam perangkat dengan peringatan “WARNING”. Ketidakmunculan pemberitahuan mungkin terjadi akibat kesalahan penekanan tombol atau pengaturan yang mematikan pemberitahuan secara tidak sengaja dan lupa cara mengembalikannya.

Berikut ini merupakan tips serta trik untuk mengatasi notifikasi di perangkat Android yang tiba-tiba menghilang atau tidak muncul di layar HP:

Periksa Pengaturan Notifikasi Aplikasi

Langkah pertama yang harus Anda akukan adalah memverifikasi pengaturan notifikasi pada setiap aplikasi yang terpasang. Berikut adalah cara memulihkan notifikasi Android hilang dengan mengecek pengaturan notifikasi aplikasi:

  1. Buka menu Settings pada perangkat Android Anda.
  2. Pilih opsi Notifications.
  3. Periksa setiap aplikasi satu per satu dan pastikan opsi notifikasinya telah Anda aktifkan.

Pastikan untuk mengaktifkan notifikasi pada aplikasi yang sebelumnya nonaktif agar notifikasi dapat muncul kembali.

Periksa Mode Jangan Ganggu

Kemungkinan besar, notifikasi tidak muncul karena mode Jangan Ganggu (Do Not Disturb) sedang aktif. Matikan mode ini agar notifikasi bisa kembali tampil. Berikut langkahnya:

  1. Buka menu Settings.
  2. Pilih Sound & vibration > Do not disturb.
  3. Matikan opsi “Turn on automatically” dan “Scheduled”.
  4. Keluar dari mode Jangan Ganggu.

Notifikasi seharusnya akan muncul kembali setelah mode ini Anda matikan.

Pastikan Akses Internet Stabil

Cara memulihkan notifikasi Android hilang berikutnya ialah dengan memeriksa koneksi internet. Untuk menerima notifikasi secara real-time, pastikan koneksi internet Anda stabil. 

Koneksi internet yang tidak stabil dapat menyebabkan keterlambatan atau kegagalan dalam menerima notifikasi. Anda dapat memeriksa kecepatan internet menggunakan aplikasi speed test yang tersedia di internet.

Baca Juga: Membuat GIF di HP dengan Beberapa Langkah Mudah

Selain kecepatan internet, pastikan bahwa aplikasi tidak dibatasi oleh penghemat data internet atau penghemat baterai. Fitur-fitur tersebut seringkali menyebabkan notifikasi tidak lagi menjadi prioritas dan dapat menyebabkan penurunan performa pada ponsel.

Hidupkan Ulang Notifikasi Sistem

Anda juga dapat mencoba menghidupkan ulang akses notifikasi sistem Android agar kembali berfungsi secara normal. Cara melakukannya:

  1. Buka menu Settings.
  2. Pilih Apps & notifications > Notifications.
  3. Gulir ke bawah dan ketuk Advanced.
  4. Ketuk Wireless emergency alerts.
  5. Aktifkan akses notifikasi sistem.

Periksa Aplikasi Pengelola Notifikasi

Jika Anda menggunakan aplikasi pengelola notifikasi pihak ketiga, pastikan pengaturannya telah terkonfigurasi dengan benar. Beberapa aplikasi seperti NotiStar dapat menyembunyikan notifikasi jika konfigurasinya tidak tepat.

Sesuaikan pengaturan aplikasi pengelola notifikasi agar notifikasi Android dapat muncul kembali seperti biasanya. Sehingga ini bisa menjadi cara memulihkan notifikasi Android hilang.

Pastikan Aplikasi Berjalan di Latar Belakang

Pastikan bahwa aplikasi berjalan di latar belakang agar dapat menerima notifikasi secara real-time. Hindari menggunakan fitur penghemat data internet dan penghemat baterai yang dapat menyebabkan notifikasi menjadi tidak prioritas.

Hapus File Cache Sistem dan Aplikasi

Penumpukan file cache pada sistem dan aplikasi dapat menyebabkan masalah pada notifikasi. Untuk membersihkan file cache, Anda dapat melakukannya secara manual atau menggunakan aplikasi pembersih.

Reset Aplikasi Android System

Jika masalah tetap berlanjut, lakukan reset pada aplikasi Android System di perangkat Anda:

  1. Buka menu Settings.
  2. Pilih Apps & notifications.
  3. Ketuk opsi “Lihat semua aplikasi”.
  4. Gulir dan cari Android System.
  5. Ketuk “Force stop” untuk menghentikan aplikasi.
  6. Klik “Storage & cache”.
  7. Ketuk “Clear cache” dan “Clear data”.
  8. Restart perangkat Anda.

Reset pada Android System dapat membantu memperbaiki kesalahan yang menyebabkan notifikasi Android tidak muncul.

Hindari Membuka Banyak Aplikasi

Memori RAM memiliki pengaruh besar pada kinerja ponsel Android. Hindari membuka terlalu banyak aplikasi agar ponsel dapat berjalan secara stabil. Pastikan untuk membersihkan file cache secara berkala dan menutup aplikasi yang tidak Anda gunakan.

Baca Juga: Cara Mengaktifkan HP Tanpa Tombol Power, Tidak Perlu Servis

Demikian tadi beberapa cara memulihkan notifikasi Android hilang yang mudah dan cepat. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, harapannya  Anda dapat mengatasi masalah notifikasi pada perangkat Android Anda dengan efektif. (R10/HR-Online)

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

harapanrakyat.com,- DPRKPLH imbau para pedagang kaki lima (PKL) dan juga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Alun-alun Ciamis. Tujuannya dalam rangka menjaga kenyamanan...
Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Surat Al Mu min atau yang juga kita kenal sebagai Surat Ghafir, merupakan surat ke-40 dalam Al Quran. Al Mu min ini termasuk dalam...
Apa itu Fitur Telegram Mini App. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Telegram Mini App? Simak Penjelasannya

Telegram Mini App merupakan aplikasi mikro yang dirancang untuk digunakan langsung di dalam platform Telegram. Salah satu fitur utamanya adalah memungkinkan pengguna menjalankan berbagai...
Pemkab Ciamis Siapkan Sertifikasi Kompetensi ASN untuk Perkuat Sistem Merit

Pemkab Ciamis Siapkan Sertifikasi Kompetensi ASN untuk Perkuat Sistem Merit

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui BKPSDM Ciamis akan melakukan sertifikasi kompetensi ASN tahun 2025. Sertifikasi ini untuk memperkuat sistem merit dan juga manajemen talenta Sertifikasi kompetensi...
Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Belum lama ini, dunia sains dan teknologi dikejutkan oleh pengumuman spektakuler dari Colossal Biosciences, sebuah perusahaan bioteknologi yang berbasis di Texas, Amerika Serikat. Mereka...
Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Sudahkah Anda mengetahui arti tanda seru merah di WA? Tanda ini umumnya menunjukkan bahwa pesan atau chat WhatsApp yang telah dikirim mengalami kegagalan. Meskipun...