Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruJejak Rover Mars Zhurong China Berhasil Kamera MRO NASA Tangkap

Jejak Rover Mars Zhurong China Berhasil Kamera MRO NASA Tangkap

Jejak rover Mars Zhurong berhasil tertangkap kamera NASA. Terlihat jelas bagaimana robot penjelajah tersebut menjelajahi planet merah.

Badan Antariksa Amerika (NASA) memiliki pesawat ruang angkasa yang tengah mengorbit planet Mars. Pesawat tersebut berfungsi untuk mendapatkan gambar Mars secara jelas.

Saat masa orbitnya, pesawat ruang angkasa NASA MRO berhasil menangkap jejak dari robot penjelajah Mars milik China yang sudah beberapa waktu mengamati permukaan planet.

Baca Juga : Robot Mars Ascent Vehicle, Siapkan Penelitian Batuan dan Tanah Mars

NASA Tangkap Jejak Rover Mars Zhurong

Planet Mars sudah sejak lama menjadi bahan penelitian para astronom. Tetangga Bumi ini memang sempat menjadi calon Bumi kedua karena kemiripannya.

Ketika zaman mulai modern, peralatan penunjang penelitian ruang angkasa juga bertambah canggih. Banyak badan ruang angkasa dari berbagai negara yang mencoba membuka tabir misteri ruang angkasa.

Salah satu badan ruang angkasa terkenal adalah NASA milik Amerika. Mereka memiliki sebuah pesawat bernama Mars Reconnaissance Orbiter (MRO). Sesuai namanya, pesawat ini mengorbit pada Mars.

Pada 11 Maret lalu, peneliti NASA memposting sebuah gambar Zhurong di planet mirip Bumi tersebut. Gambar terlihat cukup jelas berkat kamera HiRISE (High Resolution Imaging Science Experiment) MRO.

Melansir dari Space, Rabu (23/3/2022), meski MRO mengorbit pada ketinggian 288 kilometer di atas Mars, namun HiRISE berhasil menangkap semua yang ada di permukaan planet tersebut.

Kamera HiRISE MRO mengambil sekitar 1,5 km trek yang telah Zhurong buat dalam perjalanan ke selatan Mars sejak mendarat pada Mei 2021 lalu. Adapun gambar potongan yang beredar sudah mengalami peningkatan kontras.

Di dalam foto dapat terlihat bahwa robot penjelajah milik China tersebut mengunjungi parasut dan cangkang, sehingga penurunan Zhurong melalui atmosfer Mars.

Zhurong juga terlihat sedang mengamati segala fitur yang ada di permukaan Mars, termasuk bukit pasir.

Baca Juga : Blackthorn Salt di Mars Memiliki Fitur Mirip Bunga, Ini Kata Para Ahli!

Robot Penjelajah China di Mars

Kamera MRO milik NASA yang berhasil menangkap jejak rover Mars Zhurong sebenarnya tidaklah mengherankan. Zhurong sendiri merupakan bagian dari misi Tianwen 1 China yang juga mencakup pengorbit.

Pada bulan lalu, pengorbit berhasil menandasi satu tahun penuh (Bumi) mengelilingi Mars. Sebagai robot penjelajah, Zhurong ini tetap melekat dan mengorbit sebelum berpisah selama beberapa bulan untuk pendaratan pada Mei 2021.

Pada 1 Januari 2022 sebelumnya, China juga terlihat merilis sejumlah foto Mars sebagai buah dari Misi Tianwen 1 ini. Administrasi Luar Angkasa Nasional China (CNSA) mengatakan bahwa gambar tersebut menunjukan bagaimana kondisi kerja pengorbit dan rover probe.

Melalui dua instrumen tersebut, peneliti dapat melihat dengan jelas topografi permukaan planet merah tersebut.

Misi Tianwen 1 ini pertama meluncur pada 23 Juli 2020 dan berhasil mendarat di selatan Utopia Mars pada 15 Mei 2021.

Baca Juga : Peta Bawah Tanah Mars, Inovasi Pertama Kali Dalam Sejarah

Setelah pendaratan berhasil, maka rover Zhurong mulai menjelajahi permukaan Mars pada 22 Mei 2021. Menurut CSNA per 31 Desember 2021, Zhurong telah menyusuri planet selama 225 hari dan melakukan perjalanan sejauh 1.400 meter.

Penangkapan jejak rover Mars Zhurong oleh NASA menjadi bukti bagaimana spektakulernya perjalanan ruang angkasa alat tersebut. (R10/HR-Online)

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Motorola Moto Book 60, Laptop Tipis dan Bertenaga

Saat dunia teknologi bergerak makin cepat, kebutuhan akan perangkat ringkas tapi bertenaga juga meningkat. Laptop bukan lagi sekadar alat kerja, tapi juga teman produktivitas...
Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...