Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisGuru Honorer Asal Pamarican Ciamis Dapat Hadiah Motor Usai Vaksinasi

Guru Honorer Asal Pamarican Ciamis Dapat Hadiah Motor Usai Vaksinasi

Berita Ciamis (Harapanrakyat.com), – Miftahul Khoer, seorang guru honorer SD asal Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis terkejut bisa mendapat hadiah 1 unit motor dari Polres Ciamis.

Selain Miftahul Khoer yang mendapat hadiah, guru lainnya Hendar juga mendapat hadiah berupa sepeda gunung.

Keduanya berhasil mendapat undian dalam gebyar vaksinasi dari Forkopimda Ciamis. Miftahul Khoer dan Hendar sebelumnya telah mengikuti vaksinasi Covid-19.

Penyerahan sepeda motor tersebut secara langsung oleh Wakapolda Jawa Barat Brigjen Pol Bariza Sulfi. Wakapolda juga meninjau kegiatan vaksinasi Covid-19 di Gedung Islamic Center Ciamis, Jumat (18/3/2022).

“Terkejut, terharu dan campur aduk setelah mendapatkan telpon. Tadinya gak menyangka, karena nomor baru saya kira main-main. Bahkan sampai saya bentak, pas di video call (VC) ternyata benar ada Kapolres dan Wakapolda,” ujar Guru honorer asal Pamarican ini.

Khoer melakukan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau Booster di UPTD Pendidikan Kecamatan Pamarican beberapa waktu lalu.

“Saya tidak tahu kalau ada pengundian nomor saya oleh petugas kepolisian Polres Ciamis. Sebelumnya memang tidak mengetahui adanya hadiah sepeda motor, jadi kaget pas ada telepon dari Polisi takut penipuan,” tuturnya.

Miftahul mengucapkan terimakasih kepada Polres Ciamis dan Polda Jawa Barat yang telah memberikan hadiah berupa sepeda motor. Pihaknya berencana akan menggunakan motor tersebut untuk kesehariannya mengajar ke sekolah.

“Alhamdulilah, senang dan terharu. Terimakasih kepada Polres Ciamis dan jajaran Pemerintah Kabupaten Ciamis serta Polda Jawa Barat. Hadiah ini akan saya pergunakan dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...