Cara upgrade kartu 3 3G ke 4G harus diketahui pengguna provider ini. Teknologi jaringan seluler terus meningkat seiring dengan perkembangan zaman. Namun masih banyak pengguna kartu 3 yang belum dapat mengakses jaringan 4G.
Jaringan 4G milik provider tersebut kini telah menyebar luas ke pelosok Indonesia. Anda pun perlu melakukan upgrade ke 4G secepatnya.
Baca Juga: Cara Upgrade Kartu Telkomsel 3G ke 4G yang Mudah
Cara Upgrade Kartu 3 3G ke 4G dan Pilihannya
Jaringan 4G memang memberikan manfaat besar pada kartu Tri yang Anda gunakan. Selain itu, pembaharuan dari kartu 3G ke 4G juga menjadi upaya sehingga selalu berada di posisi terdepan dalam dunia komunikasi.
Prosedur atau tata cara upgrade kartu Tri ini ternyata tidak sesulit yang Anda bayangkan. Jaringan 4G hanya dapat Anda nikmati apabila menggunakan ponsel kompatibel dengan 4G, kartu SIM yang mendukung 4G, serta berada di jaringan 4G.
Apabila beberapa hal tersebut tidak terpenuhi, maka Anda belum dapat menikmati manfaat dari jaringan 4G. Berikut ini beberapa cara upgrade kartu 3 yang dapat Anda lakukan dengan cepat.
Upgrade Kartu 3 Melalui 3Store
Cara ini dapat Anda pilih apabila bersedia untuk meluangkan waktu dalam mendatangi 3Store. Tentunya tidak perlu repot dalam melakukan penyettingan untuk proses pembaharuan kartu Anda.
Sebab, proses tersebut dapat dikerjakan oleh Customer Service (CS). Berikut ini cara upgrade kartu 3 3G ke 4G dengan lebih mudah.
Baca Juga: Cara Ubah Jaringan 4G ke 5G
- Berkunjunglah ke 3Store dan ambil antrian
- Kemudian sampaikan kepada CS yang bertugas apabila Anda ingin mengupgrade kartu Tri menjadi 4G
- Anda tidak perlu melakukan pengisian formulir dan prosedur tertentu. Anda hanya perlu menemui CS. Nantinya CS yang akan melakukan upgrade tersebut dalam waktu tidak lama
- Hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit dan kartu 3 Anda sudah terganti menjadi 4G
Upgrade Kartu 3 Via SMS
Untuk upgrade kartu 3 3G ke 4G secara mandiri juga dapat Anda lakukan. Terlebih saat Anda tidak memiliki waktu yang cukup banyak untuk mendatangi 3Store.
Saat ini ada 2 prosedur yang bisa Anda lakukan. Prosedur pertama yakni mendapatkan uSIM atau yang disebut dengan kartu upgrade.
Kartu ini dengan mudah Anda dapatkan melalui konter pulsa atau toko online. Prosedur kedua yakni melakukan upgrade secara mandiri dengan kartu upgrade tersebut.
Berikut ini cara mudah upgrade kartu 3 3G ke 4G yang dapat Anda lakukan.
- Dapatkan kartu upgrade terlebih dahulu dengan harga cukup terjangkau. Baik ponsel lama maupun ponsel pintar dapat melakukan upgrade ke 4G
- Kemudian cari dan ketahui nomor CCID dari kartu upgrade. Biasanya terdapat di bawah barcode
- Setelah itu, ketik “SIM”(spasi) “Nomor CCID” (20 digit) dan kirimkan ke 123
- Anda akan mendapatkan SMS balasan dari 765 yang isinya konfirmasi upgrade dan kode aktivasi
- Balas “OK” untuk melanjutkan proses upgrade tersebut
- Anda akan mendapat balasan yang isinya perintah untuk matikan ponsel dan ganti kartu lama dengan upgrade kartu tersebut
- Selanjutnya matikan HP untuk ganti kartu
- Hidupkan kembali HP dan akan mendapatkan SMS yang meminta Anda memasukkan kode rahasianya
- Langkah berikutnya, ketik “CODE”(spasi) kode rahasia (aktivasi) dan balas SMS tersebut
- Apabila berhasil, Anda akan mendapatkan SMS konfirmasi bahwa upgrade telah berhasil.
Baca Juga: Kartu Internet Paling Stabil dan Cepat di Indonesia, Ini Daftarnya
Upgrade Kartu 3 Melalui Online
Tidak hanya mendatangi 3Store dan via SMS untuk dapat melakukan upgrade Kartu 3. Cara selanjutnya yang perlu Anda lakukan yakni melalui online. Berikut ini cara upgrade kartu 3 3G ke 4G tanpa mengganti kartu secara online.
- Buka situs melalui link tri.co.id/paskabayar/upgrade-usim-64k-4g Apabila sudah, Anda perlu lakukan pengisian data diri, seperti nama, nomor 3, email, dan sebagainya
- Setelah itu, klik “Submit” untuk konfirmasi menuju ke proses berikutnya
- Selanjutnya apabila sudah dikonfirmasi, Anda perlu restart HP terlebih dahulu
- Kemudian lihat jaringan pada ponsel, akan berubah otomatis menjadi jaringan 4G
Kini Anda dapat memilih cara upgrade kartu 3 3G ke 4G. Apabila Anda berhasil melakukan upgrade kartu 3, maka akan menikmati berbagai kemudahan. Mulai dari menikmati kualitas jaringan 4G dengan cepat, stabil untuk browsing, streaming, ataupun bermain game online. (R10/HR-Online)