Skincare untuk memperbaiki skin barrier cukup banyak. Apalagi rekomendasi produknya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Skin barrier bisa dialami oleh siapa saja, baik kaum dewasa atau remaja.
Skin barrier itu sendiri adalah lapisan yang terletak pada stratum korneum atau bagian terluar kulit. Fungsinya sendiri untuk melindungi kulit dari berbagai jenis bahaya, termasuk mempertahankan kadar air pada kulit.
Meski fungsinya yang cukup penting, sayangnya masih banyak orang yang mengabaikan akan kesehatannya.
Sebab tanpa Anda sadari jika beberapa kebiasaan sehari-hari dapat mengakibatkan skin barrier rusak.
Untuk itu, penggunaan skincare menjadi salah satu cara yang mampu memperbaikinya. Anda cukup cari rekomendasi skincare untuk memperbaiki skin barrier. Sehingga kerusakan akan teratasi dengan cepat.
Baca Juga: Tips Agar Skincare Bekerja Maksimal untuk Kulit Wajah Glowing
Tips Memilih Skincare untuk Memperbaiki Skin Barrier
Saat ini skincare sudah tersedia di pasaran dan mudah Anda dapatkan. Dengan banyaknya jenis tersebut, Anda bisa pilih skincare sesuai jenis kulit.
Bahkan skincare juga bisa Anda gunakan untuk memperbaiki skin barrier yang telah rusak. Jika skin barrier rusak, maka mengakibatkan kulit lebih sensitif, iritasi, dan timbul jerawat.
Untuk itu, pastikan Anda memilih skincare yang tepat untuk masalah tersebut. Sebaiknya gunakan tips memilih skincare yang tepat seperti berikut ini:
Cari Tahu Kandungan di Dalamnya
Skincare untuk memperbaiki skin barrier cukup beragam. Sebaiknya mengetahui kandungan di dalamnya agar kerusakan dapat membaik.
Anda perlu menggunakan produk dengan kandungan bahan aktif khusus agar skin barrier dapat teratasi.
Baca Juga: Kandungan Skincare Penghilang Flek Hitam untuk Wajah Cerah Merata
Sesuaikan dengan Jenis Kulit
Produk kecantikan kini memiliki banyak kandungan yang baik untuk wajah. Salah satunya yakni penggunaan skincare. Anda bisa memilih skincare dengan kandungan tepat disesuaikan pada jenis kulit.
Sesuaikan kecocokan dengan jenis kulit. Apalagi kebutuhan kulit masing-masing wanita berbeda. Untuk terhindar dari iritasi, sesuaikan dengan jenis kulit. Misalnya untuk kulit berminyak, sebaiknya pilih skincare dengan produk ringan.
Untuk kulit kering bisa memilih skincare yang mampu melembabkan kulit. Berbeda lagi untuk kulit sensitif, sebaiknya pilih kandungan bahan alami yang mampu mengurangi timbulnya iritasi.
Baca Juga: Beauty Blender Mengandung Bakteri Paling Berbahaya, Ini Penyebabnya
Sesuaikan dengan Usia Pengguna
Kerusakan skin barrier bisa terjadi pada siapa saja. Untuk itu, ada baiknya jika Anda memilih skincare sesuai dengan usia pemakai. Hal ini membantu penggunaan skincare memberikan hasil yang maksimal.
Untuk Anda yang berumur 19 tahun, sebaiknya pilih skincare dengan formula lembut. Kelembaban kulit wanita remaja masih terjaga dengan baik. Sehingga proses regenerasi dapat berjalan dengan optimal.
Berbeda dengan Anda yang berumur 20-30 tahun, pilih skincare yang mampu menyeimbangkan pH kulit. Penambahan usia mempengaruhi produksi kolagen pada kulit.
Apalagi pemakaian make up yang menimbulkan banyak masalah. Mengingat banyaknya masalah yang bisa terjadi termasuk pemilihan skincare untuk memperbaiki skin barrier. (R10/HR-Online)