Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisAnggota DPRD Ciamis Nilai Permenaker JHT Tidak Pro Rakyat

Anggota DPRD Ciamis Nilai Permenaker JHT Tidak Pro Rakyat

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Agus Rohimat, salah satu Anggota DPRD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, angkat bicara terkait adanya Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) tentang Jaminan Hari Tua (JHT).

Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra ini menilai, bahwa Permenaker Nomor 2 Tahun 2022 tersebut tidak pro terhadap rakyat.

“Saya sebagai anggota DPRD Ciamis tidak setuju dengan kebijakan tersebut. Ini jelas melukai hati rakyat terutama kaum buruh,” tegasnya kepada HR Online, Rabu (16/2/2022).

Menurutnya, adapun point yang tidak pro rakyat dalam isi Permenaker itu, yaitu tentang JHT. Pasalnya, Jaminan Hari Tua bisa dicairkan setelah peserta berusia 56 tahun, termasuk pekerja yang terkena PHK dan mengundurkan diri. 

Sehingga, kebijakan mengenai Permenaker ini sangat tidak logis. Terlebih, katanya, saat ini yang masih dalam pandemi Covid-19, dan juga banyak buruh yang terkena PHK atau mengundurkan diri terutama di bawah 56 tahun.

“Masa harus menunggu mereka berusia 56 tahun baru bisa cair. Jadi saya nilai kebijakan ini sangat tidak logis,” tukasnya.

Lebih lanjut Agus menambahkan, biaya JHT akan sangat berguna ketika para buruh mencairkannya. Walaupun tergantung masa lama buruh tersebut bekerja.

“Minimalnya ketika mereka mempunyai tambahan uang bisa dimanfaatkan untuk menyambung hidup, selama buruh tersebut tidak bekerja kembali,” katanya. 

Sehingga, sambungnya, uang dari pencairan JHT tersebut bisa buruh gunakan untuk usaha kecil ataupun modal berdagang.

“Masa membuat Permenaker JHT tidak dipikirkan terlebih dahulu. Harusnya setiap kebijakan yang diturunkan oleh pemerintah pro rakyat, bukan malah tidak pro rakyat,” ucapnya.

“Untuk itu, saya tegaskan bahwa sebagai anggota DPRD Kabupaten Ciamis melalui Fraksi Gerindra menolak tegas dengan kebijakan Permenaker JHT ini,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR/Editor-Adi)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...