Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita BisnisRekomendasi Buku Saham Terbaik untuk Para Investor Pemula

Rekomendasi Buku Saham Terbaik untuk Para Investor Pemula

Rekomendasi buku saham sangat berguna untuk para pemula. Melalui buku, investor akan belajar berbagai istilah dan strategi dalam investasi.

Belakangan ini memang pasar saham sedang ramai dilirik berbagai kalangan. Banyak orang akhirnya memutuskan untuk mulai berinvestasi saham.

Tujuan utama investasi adalah untuk mendatangkan keuntungan. Karena itulah, perlu pemahaman yang baik sebelum memulainya.

Baca Juga: Cara Membaca Candlestick Saham dengan Sederhana Bagi Investor

Inilah Rekomendasi Buku Saham Terbaik

Investasi adalah kegiatan menyimpan aset untuk mendapatkan keuntungan di masa depan. Ada berbagai bentuk investasi, mulai dari emas, forex, bahkan saham.

Dalam bermain saham, ada beberapa trik atau strategi khusus. Strategi itu bertujuan untuk memperkecil peluang rugi yang ada.

Jika sudah paham betul akan seluk-beluk saham, tentunya investor bisa melihat yang paling berpotensi untung.

Untuk dapat mendapatkan ilmu saham, harus ada waktu dan tenaga yang dikeluarkan. Buku-buku tentang saham juga bisa menjadi media yang membantu.

Baca Juga: Cara Menghitung Future Value dengan 2 Metode Serta Contohnya

Ketika ingin membeli, pastikan buku saham tersebut memiliki materi dasar berikut ini.

  1. Gambaran Umum Mengenai Saham

Carilah buku yang menjelaskan pengertian sahma untuk membentuk mindset berinvestasi. Karena sejatinya, hal dasar yang Anda butuhkan adalah pola pikir yang tepat.

Pola pikir atau mindset yang benar akan muncul seiring dengan pemahaman Anda terhadap saham.

  1. Cara Menganalisis Saham

Tentunya dalam berinvestasi tidak boleh membeli sembarang saham. Carilah saham-saham yang paling berpotensi menguntungkan.

Sayangnya, investor pemula seringkali kesulitan. Sebab itulah, teknik analisa saham sangat penting ada di buku saham.

  1. Konsep saham

Memahami konsep saham tidak kalah penting. Calon investor harus mengerti jenis-jenis saham agar tidak salah memilih.

Berikut beberapa rekomendasi buku saham yang memuat materi tersebut.

The Money Game – George Goodman

Keunggulan buku ini ada di bahasanya yang tidak berbelit sehingga sangat mudah dipahami. Goodman juga mengambil contoh kondisi bursa real untuk buku ini.

Yuk Belajar Nabung Saham – Ryan Filbert

Di dalam bukunya ini, Ryan Filbert ingin mengajak masyarakat untuk mengenal lebih dalam dunia saham. Buku ini sangat lengkap dengan bahasa yang ringan, sehingga mudah segala kalangan terima.

Invested – Daniel Town

Buku saham ini memang lebih fokus ke dalam teknik analisis fundamentalnya. Daniel Town juga tidak mengenalkan berbagai istilah rumit, sehingga sangat cocok untuk pemula. Menariknya, penjelasan di dalam buku ini Daniel buat bak cerita novel.

Baca Juga: Foreign Direct Investment Indonesia, Pengertian dan Manfaat Investasi

How I Made $2.000.000 in Stock Market – Nicolas Darvas

Buku terakhir ini menceritakan seorang penari yang berhasil meraih keuntungan di pasar saham. Dengan membaca buku ini, Anda pasti akan semakin bersemangat untuk segera mulai berinvestasi.

Melalui rekomendasi buku saham tersebut, Anda bisa meniru cara dan teknik berinvestasi orang-orang hebat. Ketika sudah paham betul terhadap dunia saham, kegiatan investasi akan menjadi hal menyenangkan. (R10/HR-Online)

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...
Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Persib Juara Liga 1 2024-2025, Bojan Hodak Torehkan Sejarah Ikuti Jejak Abah Tohir

Gagalnya Persebaya Surabaya meraih kemenangan atas Persik Kediri, membuat Persib Bandung menjadi juara Liga 1 musim 2024-2025. Laga antara Persebaya vs Persik pekan ke-31...
3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

3 Bulan Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar Belum Dibayarkan, Pemkot Sebut Tunggu Perubahan Perwal 

harapanrakyat.com,- Tunjangan perumahan dinas dan tunjangan transportasi bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, sudah tiga bulan ini belum turun. Hal itu...
TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

TPT Jalan Lintas Kawali-Sukadana Ciamis Ambruk, Pengendara Wajib Ekstra Hati-Hati

harapanrakyat.com,- Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan lintas Kawali-Sukadana, tepatnya di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk nyaris memakan badan...