Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruGame Mirip Minecraft Ini Dapat Kamu Download Secara Gratis! Apa Saja?

Game Mirip Minecraft Ini Dapat Kamu Download Secara Gratis! Apa Saja?

Game mirip Minecraft sebenarnya dapat dengan mudah kamu temukan. Game-game tersebut juga biasanya dapat kamu unduh secara gratis.

Minecraft merupakan permainan sandbox asal Swedia yang sangat populer. Sayangnya, game tersebut berbayar dengan harga cukup mahal bagi sebagian penggemarnya.

Tidak perlu khawatir, seiring dengan populernya game Minecraft, maka banyak bermunculan permainan yang mirip lainnya. Penasaran apa saja? Simak di sini.

Baca Juga: Minecraft Pocket Edition Gratis Versi Terbaru Hadir dan Tak Kalah Menarik

Daftar Game Mirip Minecraft Gratis di Android

Minecraft memiliki cara tersendiri untuk memikat para penggemarnya. Game ini sangatlah populer hingga tersedia di hampir semua perangkat.

Kualitas dari beberapa gamenya juga tidak perlu kamu ragukan lagi. Namun, kendala terbesarnya adalah game ini masih berbayar.

Harga game ini juga terbilang cukup mahal, mengingat penggemarnya kebanyakan berasal dari golongan remaja yang belum berpenghasilan.

Tidak perlu khawatir karena kamu bisa merasakan sensasi bermain Minecraft tanpa membayar di game-game berikut ini.

Baca Juga: Game MMORPG Android Ringan, Segera Dapatkan Pengalaman Serunya

Don’t Starve

Game pertama ini memerintahkan kamu untuk bertahan hidup dengan mengumpulkan sumber daya alat. Sama dengan Minecraft, kamu juga bisa membuat alat-alat dan rumah di game ini.

Jika tidak berhati-hati, maka kamu juga bisa mati terserang binatang buas pada malam hari.

Lost Miner

Game Lost Miner menggunakan visual bergaya 2D yang menarik. Seperti halnya Minecraft, kamu bisa membangun dan membuat berbagai macam barang.

Selain itu, pemain juga dapat menemukan karakter jahat dan hewan jika sedang menyusuri wilayah. Dalam segi visual, Lost Miner ini masih terbilang kurang. Meski begitu, gameplay terbilang cukup unggul dan menyenangkan.

Blockheads

Game mirip Minecraft ini menggabungkan gaya visual 3D dan 2D. Blockheads mengusung elemen dari game The Sims. Kamu harus memastikan bahwa karakter Blockheads makan dan tidur.

Kamu bisa mengumpulkan bahan makanan, membuat rumah, dan mengeksplor dunia dengan baik. Secara keseluruhan game ini sangat menarik dan lebih simpel dari Minecraft.

Baca Juga: Game Tomb Raider Akhirnya Ada yang Gratis, Klaim Mulai dari Sekarang!

Survivalcraft 2

Dari semua game Android yang mirip dengan Minecraft, sepertinya Survivalcraft 2 yang paling mendekati. Pada game ini karaktermu terdampar di sebuah planet.

Tujuan utama dalam game ini adalah untuk membangun tempat tinggal dan bertahan hidup. Kamu bisa bercocok tanam, membuat senjata, dan banyak lagi.

Kamu juga bisa mendapatkan hal menarik di dalam game ini dengan membangun mesin yang dapat membantumu bertahan hidup.

Seperti Minecraft, game ini juga memungkinkan kamu untuk bermain bersama teman dalam mode online.

Game-game tersebut dapat kamu mainkan di Android. Kamu bisa mengunduh game mirip Minecraft melalui situs download Google Play Store secara gratis. Selain di Android, game-game tersebut juga terdapat di iOS App Store. (R10/HR-Online)

Rencana Reaktivasi Banjar-Cijulang Pangandaran

Ada Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Warga Terdampak di Pangandaran Ingin Kepastian

harapanrakyat.com,- Warga terdampak rencana Reaktivasi Kereta Api Banjar-Cijulang di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat merasa khawatir dan minta kejelasan dari pemerintah. Rencana Reaktivasi kereta api...
kandang milik warga Pamarican

Kandang Milik Warga Pamarican Ciamis Terbakar, Puluhan Bebek dan Ayam Terpanggang

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang bebek milik warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar, Senin (21/04/2025) dini hari. Kandang bebek milik Rahmat Hidayat (70)...
Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...