Edit pamflet di HP jauh lebih praktis daripada menggunakan laptop atau PC. Bahkan, pengguna bisa memanfaatkan beragam aplikasi gratis. Mari simak tutorial HP berikut ini.
Baca Juga: Cara Menambah Ampere Charger HP yang Aman Tanpa Risiko
Pembuatan pamflet melalui HP bisa pengguna lakukan secara online maupun offline. Bagi pengguna yang memakai aplikasi, bisa beralih ke versi premium untuk mendapatkan lebih banyak fitur, sehingga hasilnya semakin maksimal.
Edit Pamflet di HP dengan Cara yang Mudah
Saat ini, ada banyak aplikasi desain grafis dan pembuatan dokumen yang menawarkan berbagai macam templat dan alat untuk membuat pamflet. Pengguna bisa bebas memilih templat mana yang paling sesuai dengan kebutuhan.
Pengguna bisa menambahkan konten dengan memasukkan teks, gambar, dan elemen lainnya. Selain itu, juga bisa melakukan kustomisasi dengan menyesuaikan warna, font, dan tata letaknya.
Selain menggunakan bantuan aplikasi, pengguna juga dapat membuat pamflet website atau situs pembuat pamflet resmi. Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini ulasan selengkapnya.
1. Menggunakan Aplikasi Canva
Edit pamflet di HP pertama kali yang bisa pengguna terapkan, yakni memanfaatkan aplikasi Canva. Canva adalah satu diantara banyaknya aplikasi desain grafis yang populer di kalangan pengguna. Adapun langkah-langkah menggunakannya antara lain:
- Bagi yang belum memiliki Canva, silahkan unduh dan install melalui Play Store.
- Setelah itu, silahkan login dengan menggunakan email atau akun sosmed, seperti Facebook dan lain sebagainya.
- Langsung saja masuk ke kategori pamflet untuk memulai editing.
- Canva telah menawarkan beragam template pamflet yang bisa pengguna sesuaikan dengan keinginan maupun kebutuhan.
- Jika sudah memilih salah satu template pamflet, mulailah untuk membuatnya.
- Jangan lupa untuk menggunakan beragam fitur yang tersedia. Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan hasil editan.
- Setelah selesai, simpan hasilnya dengan klik opsi “Ekspor”. Kemudian, pilihlah drive penyimpanan.
2. Menggunakan Adobe Illustrator
Edit pamflet di HP yang tak kalah praktis, yakni menggunakan Adobe Illustrator. Berikut ini langkah-langkahnya.
Baca Juga: Cara Menonaktifkan Fitur Autocorrect di iPhone, Bisa dari Setting
- Langkah pertama, buka browser pada HP terlebih dahulu.
- Setelah itu, buka halaman freepik.com.
- Ketik “pamflet” pada kolom pencarian dan filter dengan menggunakan format vector.
- Tak selang lama, akan muncul berbagai macam template pamflet yang bisa pengguna pilih.
- Unduh template tersebut dengan format EPS.
- Jika proses unduh sudah selesai, buka Adobe Illustrator.
- Secara otomatis, file format Illustrator bisa pengguna edit dengan ungroup.
- Ubah tulisan, gambar, warna, dan tata letak sesuai kreatifitas.
- Jika sudah selesai, simpan hasilnya sesuai format yang diinginkan.
3. Menggunakan Aplikasi Flyer Maker
Flyer Maker merupakan aplikasi edit pamflet di HP yang menawarkan banyak fitur unggulan. Penggunaan aplikasi ini tak kalah mudah dengan aplikasi-aplikasi sebelumnya. Berikut ini adalah pemaparannya.
- Pertama, unduh dan install aplikasi Flyer Maker bagi yang belum memilikinya.
- Setelah proses install selesai, buka dan jalankan aplikasinya.
- Pada tampilan awal, pengguna akan melihat beragam pilihan template dengan klik tombol “Edit”.
- Langkah selanjutnya, terdapat sejumlah menu utama yang bisa pengguna pakai untuk menyelesaikan editing. Menu tersebut antara lain, crop, rotation, size, dan menu lainnya.
- Pengguna juga bisa menghapus atau menggeser bagian pamflet tertentu. Tak ada salahnya untuk mengexplore semua menu untuk memaksimalkan hasilnya.
- Jika desain pamflet sudah sesuai, bisa langsung menyimpannya dengan klik “Save” pada bagian pojok kanan atas. Pengguna juga bisa mengunduhnya atau membagikannya langsung ke semua sosmed.
Tips Edit Pamflet di HP agar Hasilnya Maksimal
Selain mempertimbangkan aplikasi yang akan pengguna pakai, ada beberapa tips sederhana untuk memaksimalkan hasilnya. Salah satunya adalah menggunakan tipografi agar pamflet bisa terbaca dengan baik oleh semua orang.
Gunakan bahasa yang sopan, jelas, dan kasual. Ada baiknya, menggunakan Bahasa yang menarik supaya pamflet semakin unik.
Sampaikan pesan atau informasi secara singkat, ringan, dan sesuai dengan sasaran. Perhatikan pemilihan kontras untuk memikat para pembaca.
Tambahkan gambar yang relevan. Gambar tersebut bisa memperjelas isi atau informasi pamflet kepada pembaca.
Baca Juga: Cara Membuat Grafik di Word HP dan Panduan Memodifikasinya
Edit pamflet di HP bisa dengan beragam cara mudah. Seperti halnya menggunakan aplikasi Canva, aplikasi Flyer Maker, hingga Adobe Illustrator. Pengguna bisa memilih salah satu dari ketiga cara tersebut sesuai tingkat kemudahannya. (R10/HR-Online)