Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BisnisCara Membaca Candlestick Saham dengan Sederhana Bagi Investor

Cara Membaca Candlestick Saham dengan Sederhana Bagi Investor

Cara membaca candlestick saham tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang. Bahkan bagi Anda investor pemula sekalipun. Padahal dengan tahu cara membacanya akan memudahkan Anda dalam menganalisis saham.

Menganalisa pergerakan harga saham tidak hanya dilakukan dengan grafik saham model garis atau bar. Namun ada cara lain yang bisa Anda lakukan yaitu dengan menggunakan candlestick saham.

Candlestick saham itu sendiri merupakan salah satu grafik harga saham yang biasa digunakan dalam analisa teknikal.

Dengan adanya teknik ini, membantu investor mengetahui harga saham tertinggi, terendah, permukaan, dan penutupan pada periode waktu tertentu.

Periode waktu itu sendiri bisa satu jam, satu hari, satu minggu, atau bahkan satu bulan. Untuk satu candlestick mewakili satu periode yang umumnya menunjukkan satu hari penuh.

Dengan mengetahui cara membaca candlestick saham, membantu menentukan harga yang tepat atau waktu pas untuk melakukan jual beli. Sehingga risiko timbulnya kerugian akan jauh lebih kecil.

Baca Juga: Free Float Saham Jadi Sistem Pembobotan Baru BEI, Ini Dampaknya!

Inilah Cara Membaca Candlestick Saham Dunia Investasi

Sebenarnya tidak semua investor langsung dapat membaca grafik pergerakan saham dengan mudah. Untuk membacanya bisa terbilang cukup rumit. Sebab ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Hal ini juga membantu Anda dalam menganalisa pergerakan harga saham. Cara membaca candlestick chart sebaiknya perhatikan ukurannya. Sebab candlestick itu sendiri memiliki ukuran tubuh dan ekor yang tidak sama.

Agar Anda tidak bingung dalam menganalisa berikut ini, ada beberapa cara mudah yang bisa membantu Anda membaca candlestick dalam dunia investasi.

Baca Juga: Saham BUMN Konstruksi Terbaik, Namun Belum Prospek di Tahun 2022

1. Lihat Panjang Pendek Bagian Ekor

Cara membaca candlestick saham biasa terbilang cukup rumit. Anda perlu memperhatikan panjang pendek bagian ekornya. Panjang pendek bagian ekor ini juga memiliki arti tersendiri.

Panjang ekor mengindikasi jika terdapat beberapa aktivitas atau transaksi trading melampau harga pembukan dan penutupan suatu titik tertentu yang tinggi.

Sedangkan jika ukuran ekor pendek menandakan jika aktivitas trading berada berdekatan dengan harga penutupan dan pembukaan. Fluktuasi harga saham tidak melampau jauh dengan harga pembukaan maupun penutupan.

2. Membaca Bagian Tubuh Candlestick

Ada juga cara lain yang perlu Anda perhatikan yaitu dengan melihat panjang pendek bagian tubuh. Seperti yang sudah banyak investor ketahui.

Jika semakin panjang ukuran tubuhnya, menandakan tekanan harga jual beli saham cukup tinggi. Sedangkan jika ukuran tubuh candlestick pendek, menandakan pergerakan konsolidasi harga saham minim.

Baca Juga: Cara Menjual Aset Kripto dengan Aplikasi, Langkahnya Mudah dan Cepat

3. Jika Ekor Atas dan Bawah Tidak Sama

Ada juga kondisi yang memperlihatkan bagian ekor atas dan bawah memiliki ukuran tidak sama. Jika ekor atas pendek dan bawah lebih panjang, menandakan penjualan trading saham menekan harga untuk turun.

Meski demikian, pembeli tetap bidding pada harga tinggi pada sesi tersebut. Begitu juga sebaliknya, jika ekor atas lebih panjang menandakan pembeli melakukan bidding dengan harga tinggi.

Sedangkan penjual menaikkan harga lebih rendah dari harga tersebut. Begitulah cara membaca candlestick saham untuk mengetahui pergerakan harga jual beli. (R10/HR-Online)

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

Pegawai Minimarket di Garut Diduga Jadi Korban Hipnotis, Uang Puluhan Juta Raib

harapanrakyat.com,- Seorang pegawai minimarket di Garut, Jawa Barat menjadi korban hipnotis pelaku kejahatan. Uang sebesar Rp 30 juta milik perusahaan yang niatnya untuk setor...
Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....