Nikon Z FC menjadi salah satu produk keluaran terbaru dan terbaik. Untuk Anda yang mempunyai bakat, minat, serta cita-cita di bidang fotografi, produk ini pastinya menjadi hal sangat Anda tunggu-tunggu.
Apalagi Nikon memang menjadi salah satu produk lokal yang terpercaya. Peluncuran kali ini, Nikon tidak sendiri. Sebab Nikon Indonesia menggandeng PT Alta Nikindo.
Dari kerjasama mereka tersebut, menghasilkan kamera Mirrorless. Hal ini juga terjadi pada tanggal 9 September 2021 di sebuah acara virtual Unboxing Nikon Z FC Indonesia.
Bagi pengguna Nikon, sudah pasti mereka dengan sangat antusiasnya menyambut datangnya produk baru tersebut.
Apakah Anda sudah membeli, memiliki, dan menikmati keunggulan maupun fitur dari kamera tersebut? Mungkin juga malah Anda belum mengetahuinya produk terbaru tersebut?
Baca juga: Nikon D6 2020, Kamera DSLR Kelas Profesional Terbaru
Melihat Spesifikasi Nikon Z FC Baru
Nah, karena bukan tidak mungkin jika sebagian dari kita masih ada yang belum mengetahui produk ini, tidak masalah. Namun, Anda juga perlu dan harus menyimak penjelasan mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kamera tersebut.
Sebelumnya, perlu Anda ketahui bahwasannya kamera Nikon Z FC ini merupakan kamera Mirrorless yang berasal dari keluarga Nikon Z series.
Dengan adanya kode Z ini juga menandakan bahwa memang mempunyai rancangan khusus jajaran mirrorless full-frame Nikon. Mempunyai kedudukan dengan ukuran diameter yang lebih besar.
Berbeda dengan Z series lainnya, karena body dari kamera yang satu ini mempunyai desain gaya vintage. Mengenai hal tersebut, PT Alta Nikindo juga mengatakan bahwasanya desain body kamera keluaran kali ini memang terinspirasi dari Nikon FM2. Ini adalah kamera retro yang populer pada tahun 80-an.
Sedangkan dari segi bobotnya, Nikon Z FC ini lebih ringan yakni 390 gram. Kamera baru ini juga mempunyai resolusi 20,88 megapixel DX CMOS. Hal tersebut juga ditambahkan dengan prosesor Nikon Expeed 6.
Tidak hanya itu saja, melainkan kamera ini juga sudah dioptimalkan guna mengambil gambar maupun video saat dalam keadaan gelap. Tentu dengan adanya ISO yang bisa Anda naikkan sampai 512000 atau bahkan lebih.
Sedangkan rentang dari ISO untuk foto bisa Anda tingkatkan menjadi 204800 dan 100 sampai 2500 guna pengambilan video.
Dalam hal ini juga, Nikon Z FC juga mengklaim memiliki kemampuan untuk meminimalisir noise meskipun ISO bisa kita atur dengan angka cukup tinggi.
Baca juga: Spesifikasi Nikon Z50, Kamera dengan Sensor APS-C
Kamera yang Ramah
Bukan hanya itu saja yang menjadi keunggulan dari kamera produk Nikon ini. Sebab, produk terbaru ini juga dikatakan ramah bagi para content creator.
Alasannya adalah mempunyai bekal yang berupa dukungan resolusi 4K 3840 x 2160 @ 30p, 25p, 24p dan 1920 x 1080 @ 120p, 100p, 60p, 50p, 30p, 25p, 24p.
Apalagi ditambah dengan adanya fitur Time Lapse serta Slow Motion yang juga sudah ditingkatkan dengan dukungan 4K. Selain itu, sudah tersedia juga 20 Creative Picture Control. Ini merupakan filter yang nantinya bisa Anda sesuaikan secara custom.
Lensa Kamera
Bagi para pengguna kamera, spesifikasi yang wajib ditanyakan pertama selain harga adalah lensa. Hal ini juga berlaku pada kamera Nikon Z FC.
Penting untuk Anda ketahui, dalam kamera ini menggunakan dua lensa DX asli. Dengan tujuan, tentu untuk sistem kamera mirrorless Z-Mount Nikon.
Perusahaan Nikon sendiri sekarang juga sudah fokus untuk menyempurnakan opsi kamera full frame, seperti halnya Nikon Z 6 II.
Apalagi memang kamera baru ini termasuk dalam keluarga Nikon Z. Sehingga, kamera ini cocok untuk Anda pasangkan dengan lensa Nikon Z DX 16-50MM f/3.5-6.3 VR.
Intinya, lensa ini merupakan salah satu lensa Nikon Z yang ringan dan kecil dengan bobot 135 gram. Bukan hanya itu saja lensa yang bisa Anda pasang pada kamera Nikon Z FC, Anda juga bisa menggunakan lensa Nikon Z 28 MM f /2.8 (SE).
Keunggulan dari lensa ini adalah mempunyai efek bokeh yang natural dengan jarak fokus minimal 0.19 m. Lensa yang satu ini juga mempunyai desain retro.
Sehingga, sangat cocok untuk Anda padukan dengan body Nikon Z FC. Untuk produk baru Nikon ini, juga hadir dengan membawa dua varian warna. Ada warna hitam dan coklat yang agak sedikit condong ke warna coklat kulit.
Harga Produk
Setelah mengetahui bagaimana spesifikasi serta kelebihan kamera Nikon Z FC, bagi Anda yang membutuhkan pastinya juga penasaran dengan berapa harga untuk memilikinya. Untuk harga sendiri sangatlah murah dan pastinya sejajar dengan spesifikasi kamera baru tersebut.
Dari sisi harga body kamera Nikon Z FC ini hadir dengan Rp 14 jutaan. Sedangkan untuk paket lengkap beserta lensa 16-50MM seharga Rp 16 jutaan. Tetapi, pilihan tetap berada di tangan Anda. (R10/HR Online)