Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TerbaruMSI Pulse GL 76, Laptop Gaming Terbaru Bawa Beragam Keunggulan

MSI Pulse GL 76, Laptop Gaming Terbaru Bawa Beragam Keunggulan

MSI Pulse GL 76 nyatanya sekarang ini menjadi salah satu laptop keluaran terbaru yang membawa banyak keunggulan dan spesifikasi tidak seperti pada umumnya.

MSI atau Micro Star International sudah menghadirkan laptop gaming dengan ukuran 17 inci yang lebih kompeten. Perlu Anda ketahui, laptop ini menggunakan dapur pacu MSI Pulse GL 76 11UEK25 2.

Produk baru ini juga mempunyai processor Intel Core i7-11800H. Ini merupakan generasi Tiger Lake H45 yang menyuguhkan peningkatan performa signifikan dari generasi sebelumnya. Selain itu, laptop baru ini juga ditanamkan dengan grafis diskrit baru dari Nvidia GeForce rtx 3060.

Jadi, saat Anda menggunakan laptop ini untuk bermain game, tentu saja permainan Anda akan sangat mulus karena layarnya sudah mengusung ukuran besar serta refresh rate 144hz.

Selain itu, layarnya juga berbekal 72% NTSC color gamut. Tujuannya adalah menunjang pengalaman bermain serta menikmati konten multimedia lainnya.

Baca juga: MSI Katana GF66, Laptop Gaming Generasi Terbaru yang Murah

Mengintip Detail Laptop MSI Pulse GL 76

Bagi para gamer, laptop keluaran terbaru ini tentunya menjadi salah satu hal yang sangat dinantikan. Apalagi laptop ini membawa spesifikasi tidak seperti laptop biasanya. Dengan demikian, pasti keunggulannya juga berbeda dari laptop gaming lainnya.

Daripada Anda dihantui dengan rasa penasaran mengenai bagaimana spesifikasi detail laptop terbaru ini, alangkah lebih baiknya jika kita menyimak informasi berikut.

Desain

Pertama yang akan kita bahas mengenai MSI Pulse GL 76 adalah bagian desain. Seperti yang sudah kita jelaskan, seri terbaru kali ini membawa desain gaming atau lebih tepatnya laptop khas gaming dari MSI.

Laptop terbaru ini juga diklaim cocok bagi para pengguna yang lebih suka dengan desain kokoh serta futuristik. Selain itu, produk baru ini juga hadir dengan form factor clamshell.

Ini merupakan laptop klasik dengan material berupa polikarbonat. Pada bagian belakang layar laptop ini terdapat garis kontur yang serupa dengan Armor pada karakter Dragon Warrior.

Sedangkan Dragon Warrior sendiri merupakan ilustrasi prajurit antar galaksi yang berasal dari MSI. Kemudian menjadi icon khas untuk produk baru ini.

Sedangkan pada bagian layar tersebut juga terdapat logo MSI Dragon. Laptop ini hadir dengan mengusung warna Titanium Grey.

Mempunyai ukuran panjang 39,8 cm, tebal 2,42 cm, dan lebarnya 27,3 cm. Untuk beratnya sendiri adalah 2,6 kg. Jika Anda membawa laptop tersebut bersamaan chargernya, berat secara keseluruhannya 2, 9 kg.

Baca Juga: MSI GL65 Leopard, Laptop Gaming yang Mendukung Kegiatan Lainnya

Platform yang Digunakan

Beralih ke platform MSI Pulse GL 76, menggunakan processor Intel Core i7-11800 H Octacore. Ini merupakan generasi Tiger Lake H45 atau Intel Core generasi ke-11.

Dengan adanya bekal tersebut, laptop ini mampu berlari kencang dengan kecepatan 2,3 GHz setara Turbo boostnya mencapai 4,6 GHz.

Hal ini juga akan lebih spektakuler dengan penggunaan memori RAM berkapasitas 16 GB jenis ddr4 dual channel berkecepatan 3200mhz. Akan tetapi, Anda juga bisa melakukan perluasan dengan upgrade memory sampai 60 GB ddr4.

Sistem Operasi dan Layar

Laptop baru jebolan Taiwan ini sudah lengkap dengan sistem operasi Microsoft Windows 10 x64 asli pre-installed yang terdapat di dalamnya.

Nantinya jika Anda menggunakannya, sudah tidak perlu lagi membeli lisensi serta melakukan install OS. Dengan sistem operasi ini juga nantinya pengguna bisa melakukan upgrade ke Windows 11.

Tidak cukup itu saja, melainkan desain layar laptop baru ini menggunakan Thin Bezel. Sehingga membuat bezel pada sekitar layar akan terlihat lebih tipis. Hal yang demikian ini juga akan membuat MSI Pulse GL 76 lebih kompak dan ringkas.

Tambah lagi, layar MSI Pulse GL 76 lengkap juga dengan fasilitas anti larik guna mendukung kenyamanan Anda saat menggunakannya.

Segi Grafis Produk

Beralih ke segi grafis, MSI Pulse GL 76 sudah mengandalkan microstar internasional dengan dual grafis. Terdiri dari GPU yang sudah terintegrasi Intel UHD graphic Xe 750. Di dalamnya juga, sudah tersemat grafis Nvidia GeForce rtx 3060.

Untuk GPU Intel HD graphic Xe 750 juga sudah mengusung 32 eksekusi unit dengan kecepatan 350 sampai 1450 mhz. Sehingga bisa terbilang, performa produk terbaru ini sangatlah spektakuler, memadai untuk membantu, serta menangani komputasi sehari-hari Anda.

Grafis Nvidia berbekal arsitektur Ampere. Sehingga, grafik yang terdapat pada produk ini sudah mengandalkan 3840 core dengan kecepatan 900 mhz. Berpadu juga dengan 120 TMUs dan 48 ROPs.

Kartu grafis GeForce rtx 3060 juga sudah berpadu dengan memory v-ram 6 GB gddr6. Kecepatannya adalah 14 gbps dengan antarmukanya 256bit.

Audio laptop gaming MSI Pulse GL 76 juga sangat mumpuni ketika Anda gunakan untuk bermain game. Sebab audio tersebut adalah 2 x 2 W stereo speaker dengan teknologi nahimic sound tiga teknologi.

Ada juga fitur Dynamic Boost 2.0. Sehingga, dapat membantu untuk meningkatkan performa GPU, CPU dan memorinya saat Anda menggunakan MSI Pulse GL 76 ini. (R10/HR Online)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...