Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pengendara mengeluhkan lampu peringatan warning light di jalan kabupaten yang tepatnya di Desa Tanjung Mulya Kecamatan Panumbangan Kabupaten Ciamis Jawa Barat, padam.
Dadang, pengguna jalan asal Desa Golat, menyebut akses jalan raya Panumbangan setiap harinya ramai kendaraan bermotor maupun mobil. Apalagi kerap melaju dengan kecepatan tinggi.
Karena warning light tersebut tidak berfungsi, ia khawatir menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas.
“Saya harap pihak terkait segera memperbaikinya agar berfungsi seperti semula,” katanya, Senin (13/12/2021).
baca juga: Korban Tertabrak Bus di Ciamis Seorang Kader Partai, Meninggal di RSUD
Yayat, pengendara asal Medanglayang juga mengatakan hal senada. Ia mengatakan terpasangnya lampu di jalan berbelok dan persimpangan tersebut sangat besar manfaatnya.
Sebab, jika pengendara yang tidak berhati-hati saat melintas tidak menutup kemungkinan mengalami kecelakaan di lokasi tersebut.
“Lampu ini kan sebagai bentuk pengendalian atau rekayasa lalu lintas yang bisa bermanfaat untuk mengurangi potensi kecelakaan,” katanya.
Maka dari itu, karena matinya lampu tersebut membuat pengendara melintas dengan seenaknya dan berpotensi mengancam keselamatan diri sendiri maupun orang lain.
“Untuk mengantisipasi hal itu, sebagai pengguna jalan saya berharap agar traffic light tersebut bisa normal lagi dan para para pengendara bisa lebih berhati hati saat melintas,” pungkasnya. (Edji/R6/HR-Online/Editor Muhafid)