Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarIngin Liburan Nataru di Pangandaran? Penuhi Dulu Syarat Super Ketat Ini!

Ingin Liburan Nataru di Pangandaran? Penuhi Dulu Syarat Super Ketat Ini!

Berita Jabar (harapanrakyat.com),- Jika ingin liburan Nataru di Pangandaran, masyarakat dari luar daerah, baik pengemudi maupun penumpang motor dan mobil wajib melengkapi diri dengan sertifikat Vaksin Covid-19.

Menjelang libur Natal dan tahun baru (Nataru) 2022, sejumlah daerah di Jawa Barat menerapkan persyaratan yang super ketat bagi para pelaku perjalanan darat.

Seperti halnya Kabupaten Ciamis yang menerapkan syarat super ketat untuk motor dan mobil yang ingin melintas ke wilayah tersebut. Aturan ini sudah berlaku sejak 1 Desember 2021.

Kepala Polisi Resort Ciamis, AKBP. Wahyu Broto Narsono menyebutkan, gerai vaksin tersedia pada setiap pos check point yang ada di jalur masuk wilayah Ciamis dan Pangandaran.  Jajaran Polres Ciamis melakukan pengecekan terhadap semua kendaraan yang melintas.

Jadi, bagi para pengguna jalur darat yang ingin liburan Nataru di Pangandaran dengan melintasi wilayah Kabupaten Ciamis tapi belum vaksin. Mereka bisa langsung mengikuti vaksinasi sebelum melanjutkan perjalanannya.

Baca Juga : Hore, Libur Tahun Baru Wisata Pangandaran Tetap Buka

Pengecekan berlaku bagi pengguna sepeda motor, angkutan umum, mobil pribadi, bus pariwisata, travel, maupun truk.

Ada lima titik pos check point sebagai tempat pengecekan terhadap kendaraan para pelaku perjalanan jalur darat tersebut. Termasu jalur menuju obyek wisata Pantai Pangandaran.

Lima titik pos check point itu masing-masing berada di Cihaurbeuti yang merupakan wilayah perbatasan antara Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Tasikmalaya.

Kapolres Ciamis, AKB. Wahyu menjelaskan, kegiatan check point terhadap kendaraan yang melintasi pos perbatasan pada jalur masuk wilayah Ciamis tersebut sesuai Inmendagri Nomor 52 Tahun 2021.

Aturan tentang Pendirian Pos Check Point ini dalam rangka menjelang libur Natal 2021 serta Tahun Baru 2022.

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang berencana mengisi liburan Nataru di obyek wisata Pangandaran. Sebaiknya persiapkan dari sekarang apa yang menjadi persyaratan untuk menempuh perjalanan jalur darat tersebut. (R3/HR-Online/Editor-Eva)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...