HP Honor X30 baru saja resmi rilis ke publik. Smartphone terbaru besutan vendor asal China ini adalah varian vanila dari seri X30i dan juga X30 Max, yang meluncur bulan Oktober kemarin.
Debut pertama kali seri X30 ini tentunya sangat ditunggu-tunggu oleh penggemar setia Honor.
Sebab, setelah lepas dari Huawei, Honor rupanya tidak pernah berhenti untuk mengeluarkan produk terbarunya, termasuk ponsel pintar berjaringan 5G.
Baca Juga : HP Honor Play 30 Plus 5G Rilis, Internal Besar dengan Kamera Ganda
Sementara kehadiran dari X30 ini rupanya berbarengan dengan seri Play 30 Plus 5G, yang juga masuk dalam kelas entry level atau menengah.
Spesifikasi HP Honor X30
Sebagai informasi, bahwa smartphone Honor Play 30 Plus sendiri bisa menjadi salah satu alternatif atau pilihan yang ingin memiliki perangkat baru. Pasalnya, seri tersebut lebih murah dari Honor X30 5G.
Layar Besar
Salah satu kelebihan dari Honor X30 5G adalah memiliki layar berukuran besar, sampai 6,81 inci. Layarnya tersebut beresolusi 1080 x 2388 piksel atau FHD+.
Meski masih berpanel IPS LCD, namun layar dari HP Honor X30 5G ini sudah berbekal refresh rate 120 Hz. Sehingga dengan begitu pergerakan pada layarnya tersebut menjadi lebih halus.
Sementara untuk dimensi ukuran secara keseluruhan adalah 166.1 x 75.8 x 8.1 mm, dengan berat mencapai 189 gram.
Sedangkan tampilan depan terlihat sangat elegan. Pada tiap sudutnya berbentuk melengkung, seperti HP Nokia Lumia 1020.
Pada tengah layar, terpasang kamera depan di lubang kecil. Bagian belakang terlihat lingkaran besar untuk memuat kamera, layaknya pada HP Huawei Nova 9.
HP Honor X30 5G ini tersedia dalam warna silver, hitam dan juga biru. Ketiga warna tersebut dipadukan dengan gradasi yang bikin lebih elegan.
Platform
Kelebihan lainnya dari Honor X30 ini yaitu bagian otak terpasang chipset Snapdragon 695 5G (6 nm) besutan Qualcomm.
Prosesor Snapdragon 695 tersebut sudah mengusung CPU Octa-core Kryo 660 Gold kecepatan maksimal 2.2 GHz, dan Kryo 660 Silver dengan clock speed 1.7 GHz. Sedangkan untuk GPU menggunakan Adreno 619, yang grafisnya makin kuat.
Baca Juga : Ponsel Oppo Find N Pesaing Samsung Galaxy Z Fold 3 Resmi Meluncur
Sementara untuk RAM terpasang RAM kapasitas 6 GB dan juga 8 GB. Sedangkan penyimpanan internal, Anda bisa memilih internal memori HP Honor X30 5G 128 GB atau 256 GB.
Sistem operasi (OS) berbasis Android 11, dengan menjalankan tampilan antarmuka Magic UI 5.0. Seperti halnya seri lainnya, untuk X30 ini juga tidak tersedia Google Play Services.
Adapun baterai yang terpasang, dayanya berkapasitas 4800 mAh. Tak lupa tersedia pula fast charging 66W, yang diklaim Honor bisa mengisi ulang daya baterai sampai 80 persen hanya dalam waktu 30 menit saja.
Triple Camera
Beralih ke sektor kamera, HP Honor X30 5G memuat tiga kamera pada bagian belakang dan 1 untuk depan.
Detail dari triple camera tersebut antara lain kamera utama beresolusi 48 MP dengan bukaan lensa f/1.8 yang bertindak sebagai lensa wide.
Kemudian, kamera kedua berkekuatan 2 MP bertindak sebagai lensa makro, dan terakhir 2 MP bukaan f/2.4 untuk sensor kedalaman atau depth.
Ketiga kamera tersebut terpasang secara melingkar pada lingkaran besar, bersamaan dengan LED flash.
Sementara untuk kamera depan HP Honor X30 5G memiliki resolusi 16 MP. Meski hanya satu lensa namun kamera depannya itu bisa memuaskan pencinta selfie atau swafoto.
Walaupun sudah diumumkan ke publik, namun Honor X30 5G akan tersedia pada tanggal 25 Desember 2021 mendatang di negara China.
Smartphone terbaru besutan Honor banderolnya untuk varian terendah yakni RAM 6 GB dan internal memori 128 GB adalah CNY1,499 kisaran Rp 3,3 jutaan.
Sedangkan untuk varian tertinggi berbanderol CNY2,299 atau kurang lebih Rp 5,1 jutaan.
Namun HP Honor X30 5G tersebut apakah akan tersedia ke pasar ponsel global atau tidak, sampai saat ini tidak informasi resmi dari vendor asal China ini. (R5/HR-Online/Editor-Adi)