Senin, April 21, 2025
BerandaBerita BisnisManfaatkan Harga Bitcoin Anjlok, El Salvador Beli 150 BTC

Manfaatkan Harga Bitcoin Anjlok, El Salvador Beli 150 BTC

Harga Bitcoin anjlok mencapai kisaran 29 persen dari level tertingginya di tahun 2021 ini.

Rupanya El Salvador kembali memanfaatkan momentum penurunan harga bitcoin yang cukup besar.

Pasalnya Presiden El Salvador yakni Nayib Bukele mengatakan negara Amerika Tengah itu sudah menambahkan kembali uang bitcoin.

Tak tanggung-tanggung El Salvador menambah hingga 150 bitcoin setelah koreksi pada mata uang digital tersebut.

Hal ini memperbesar taruhan negara El Salvador pada mata uang kripto walaupun terdapat kritik.

Bukele mengungkap bahwa El Salvador sudah mendapatkan hingga 100 koin tambahan.

Koin tersebut berguna untuk memanfaatkan pelemahan harga Bitcoin anjlok pada minggu lalu.

Pada Jumat malam, Bukele mengumumkan bahwa pemerintah sudah kembali melangkah menuju pasar kripto.

Pemerintah El Salvador menuliskan mereka baru saja membeli dip! 150 koin dengan tarif rata-ratanya mencapai US$ 48.670.

Sampai tanggal 26 November lalu, kabarnya El Salvador mempunyai sebanyak 1.220 bitcoin.

Sebelum harga Bitcoin anjlok tepatnya bulan September lalu, El Salvador menjadi negara pertama di dunia yang mengadopsi mata uang Bitcoin.

Penggunaan bitcoin sendiri di negara El Salvador sebagai salah satu alat pembayaran yang sah dalam negara tersebut.

Langkah mereka ini menarik perhatian media secara global khususnya para penambang mata uang digital populer itu.

Kendati demikian langkah negara El Salvador juga menuai kritik dari pihak oposisi serta lembaga keuangan asing.

IMF atau Dana Moneter Internasional mengatakan bahwa negara El Salvador tak boleh memakai bitcoin sebagai salah satu alat pembayaran sah.

Hal ini mengingat resiko yang berkaitan dengan cryptocurrency dan terbukti kini harga Bitcoin anjlok.

Penyebab Harga Bitcoin Anjlok Hingga 200 Juta Rupiah

Sementara itu nilai penurunan harga bitcoin sendiri di hari Sabtu kemarin mencapai 16,83 persen.

Penurunan tersebut membuat harganya menjadi di kisaran 47.197,18 dollar AS atau setara Rp. 670,19 juta per satu kepingnya.

Apabila perbandingannya dengan harga satu minggu yang lalu, harga Bitcoin anjlok mencapai 13,24 persen.

Melansir dari data terpercaya, harga bitcoin sudah menurun sampai 15.000 dollar AS atau senilai 213 juta rupiah dalam satu hari terakhir.

Tak hanya harga Bitcoin anjlok, harga mata uang lainnya yakni ethereum merosot sampai 1.100 dollar AS.

Nilai penurunannya mencapai Rp. 15,62 juta dalam periode waktu yang serupa.

Penyebab anjloknya harga bitcoin sendiri karena ketidakpastian akibat kemunculan virus Covid-19 varian terbaru yaitu Omicron.

Adapun penyebab lainnya yaitu ekspektasi dari kebijakan The Fed atau bank sentral Amerika Serikat di tengah tingkatan tinggi inflasi.

Di tengah harga Bitcoin anjlok, banyak pihak memanfaatkan momentum tersebut dengan membelinya di harga rendah.

Kendati demikian para pemain bitcoin pemula pastinya mempertanyakan mengapa harga bitcoin kerap bergejolak tidak pasti.

Melansir sumber terpercaya ada banyak hal yang dapat menjadi faktor penyebab gejolak dalam harga bitcoin.

Beberapa di antaranya yaitu berita buruk, perkara keamanan serta jumlah bitcoin yang begitu terbatas.

Memang harga Bitcoin anjlok begitu terpengaruh oleh sentiment berita yang beredar.

Mulai dari pernyataan pemerintah terkait aturan bitcoin ataupun pernyataan yang berasal dari individu maupun perusahaan.

Contohnya saja cuitan dari CEO Tesla lewat akun Twitternya yang pernah menyebut akan berhenti menerima kripto sebagai alat pembayaran.

Hal ini menyebabkan aksi jual berlangsung secara besar-besaran terhadap aset kripto tersebut.

Berita lain yang sempat juga membuat harga bitcoin merosot yaitu tentang kebangkrutan Mt Gox di awal tahun 2014 lalu.

Ada pula berita lainnya yakni bursa kripto Korea Selatan yaitu Yapian Youbit beberapa waktu belakangan.

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...