Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisTebing Longsor Timbun Sawah saat Hujan Deras di Pamarican Ciamis

Tebing Longsor Timbun Sawah saat Hujan Deras di Pamarican Ciamis

Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Sebuah tebing longsor timbun sejumlah petak sawah saat hujan deras di Desa Margajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (3/11/2021).

Kepala Desa Margajaya Koswara membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya longsor tersebut terjadi karena intensitas curah hujan yang sangat deras menguyur hampir setiap hari.

“Kejadian saat hujan turun pada hari Rabu kemarin,” katanya kepada Harapan Rakyat, Kamis (04/11/2021).

Koswara menjelaskan akibat tebing longsor yang timbun sawah, aktivitas pertanian menjadi terganggu. Para petani tidak bisa menggarap lahannya karena tertutup tanah.

Menurutnya, longsor ini berawal dari sebuah kolam ikan yang jebol karena tak kuat menampung air yang meluber. Kolam ikan itu berada sebelah atas sawah.

“Jadi begitu kolam ikan jebol, air kolam ikan ini langsung mengalir ke bawah. Sehingga kondisi ini menjadikan sebuah tebing longsor yang masuk ke area sawah. Untuk luas sawah yang tertimbun longsor ini kami belum bisa memperkirakan ada berapa hektar,” terangnya.

Mengingat cuaca memasuki musim penghujan. Koswara juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada. Ketika kondisi hujan dan berpotensi bencana, masyarakat sebaiknya mengungsi sementara ke tempat aman, untuk mengantisipasi adanya korban dan hal yang buruk lainnya.

“Mengingat Desa Margajaya merupakan kebanyakan lokasinya pegunungan, maka kami mengimbau agar masyarakat tetap waspada. Intensitas hujan yang sangat tinggi saat ini bisa mengakibatkan banyak terjadi bencana seperti longsor dan banjir,” ujarnya. (Suherman/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...