Sung Hoon dan Lee Tae Gon tak akan lagi membintangi drama Korea Love Feat Marriage And Divorce Season 3.
Hal tersebut terungkap dalam sesi pembacaan naskah Season 3 yang tanpa kehadiran dua aktor tampan tersebut.
Padahal kedua aktor ini jadi daya tarik tersendiri bagi para pecinta drama Korea. Sung Hoon yang berperan sebagai pengacara Pan Sa Hyun selalu tampil menggemaskan sekaligus menjengkelkan lantaran perselingkuhannya.
Baca Juga: Ending Love Feat Marriage and Divorce Season 2 yang Menyebalkan
Begitu juga dengan Lee Tae Gon, pemeran dokter Shin Yu Shin. Yu Shin yang sempurna dengan istri sempurna nyatanya selingkuh dengan seorang gadis muda bernama A Mi.
Siapa Pengganti Sung Hoon dan Lee Tae Gon?
Meskipun kedua aktor ini tak akan terlibat dalam drama Love Feat Marriage And Divorce Season 3, namun karakter dari Pan Sa Hyun dan Shin Yu Shin tak akan hilang.
Bagi pecinta drakor yang menantikan Season 3 drama ini, pasti harap-harap cemas menanti kabar siapa pengganti Sung Hoon dan Lee Tae Gon.
Kabarnya tim produksi masih mencari dua aktor yang akan memerankan karakter Pan Sa Hyun dan Shin Yu Shin.
Siapa kira-kira aktor tersebut? Apakah akan bisa menggantikan Sung Hoon dan Lee Tae Gon? Mari kita tunggu.
Sekilas Sinopsis Drama Love Feat Marriage And Divorce
Cerita drama ini seputar kehidupan tiga orang wanita beda usia dengan pernikahan yang awalnya terlihat bahagia.
Namun pada perjalanan pernikahan mereka, orang ketiga menggoda para suami hingga pindah ke lain hati.
Sung Hoon dan Lee Tae Gon dalam drama ini juga berperan sebagai suami yang selingkuh dengan alasannya masing-masing.
Lee Tae Gon yang memerankan karakter dokter Shin Yu Shin paling tahu bagaimana membuat istrinya tak curiga. Ia menjalin hubungan dengan model pendatang baru A Mi.
Baca Juga: Cara Menghindari Toxic Relationship, Belajar dari Ending Nevertheless
Meskipun sang istri selalu tampil sempurna, namun A Mi yang lebih muda membuatnya lupa sang istri.
Pada Season kedua, dokter Shin Yu Shin yang ketahuan selingkuh tak ingin bercerai dari istrinya. Namun tekad sang istri tak bisa goyah.
Ada adegan saat Shin Yu Shin berdebat dengan sang istri pada satu episode. Tak tanggung-tanggung adegan perdebatan itu menghabiskan tiga perempat durasi waktu satu episode drama Love Feat Marriage And Divorce.
Peran Sung Hoon Sebagai Pan Sa Hyun
Sementara itu Sung Hoon yang memerankan karakter Pan Sa Hyun selalu terlihat tertindas oleh istrinya yang terkenal sebagai pembawa acara Radio.
Lama-lama Sa Hyun yang tak tahan dengan perilaku istrinya kepincut seorang perempuan dari tempat Gym.
Sa Hyun menikahi istrinya yang yang lebih tua satu tahun, namun selingkuhannya juga memiliki usia yang lebih tua, bahkan apabila dibandingkan dengan usia istrinya.
Keduanya jatuh cinta bahkan sampai hamil. Huru-hara pun mulai terjadi dalam drama ini. Awalnya istri Sa Hyun tak ingin bercerai. Namun akhirnya dia mengalah.
Apakah cerita selesai sampai di sana? Petualangan Sung Hoon dan Lee Tae Gon di Season kedua drama Korea ini terus berlanjut.
Mereka memang akhirnya bercerai dengan istri-istrinya, namun cerita tidak begitu saja tamat. Pada season kedua, banyak penonton kesal karena endingnya begitu menggantung.
Para penggemar selalu menanti kehadiran drama Korea ini, tak heran jika saat penayangannya selalu mendapat rating tinggi.
Rencananya drama Love Feat Marriage And Divorce Season 3 akan rilis pada Februari 2022 mendatang. Sayangnya tanpa kehadiran dua aktor tampan Sung Hoon dan Lee Tae Gon. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)