Sepatu teplek karet atau biasa dikenal dengan flat shoes bisa menjadi rekomendasi alas kaki yang nyaman untuk beraktivitas. Sepatu memiliki peran yang cukup penting dalam kehidupan seseorang.
Bahkan alas kaki yang satu ini hampir digunakan ketika melakukan aktivitas di luar rumah. Maraknya produksi sepatu membuat semua orang bisa memilih sesuai kebutuhan.
Anda pun bisa menyesuaikan jenis alas kaki yang hendak digunakan sesuai bentuk kaki masing-masing. Sepatu teplek memang terkenal lebih nyaman ketika digunakan untuk beraktivitas.
Bahkan tidak dari bentuknya saja yang menarik. Namun justru sepatu model yang satu ini hadir dengan berbagai pilihan warna hingga bahan berkualitas. Salah satunya yaitu bahan karet.
Selain anti air, bahan karet juga memiliki tingkat elastis yang cukup tinggi. Sehingga membantu Anda berjalan dengan nyaman. Sepatu teplek juga mampu memberikan kesan kasual, praktis, namun tetap anggun.
Dengan begitu Anda tidak perlu ragu untuk mengenakannya. Apalagi sudah banyak rekomendasi modelnya yang justru kini semakin modern dan lucu.
Anda bisa menggunakannya untuk aktivitas seperti bekerja, jalan-jalan, ke mall, maupun aktivitas santai lainnya.
Baca Juga : Cara Mencuci Sepatu Tanpa Air, Mudah, Efektif, dan Anti Ribet
Memilih sepatu teplek karet memang pas untuk Anda kenakan dalam beraktivitas sehari-hari. Apalagi dengan adanya sol anti slip yang membantu langkah Anda lebih mudah.
Meski saat hujan atau melewati area yang licin sekalipun, sepatu tidak akan membahayakan Anda. Selain untuk mendapatkan kesan penampilan yang menarik, sebaiknya Anda cermat dalam memilih.
Hal ini karena banyaknya model sepatu teplek. Pastikan Anda mengenakan tips tepat dalam memilihnya.
Cara Memilih Sepatu Teplek Karet yang Bagus
Sepatu menjadi alas kaki yang banyak terpakai ketika seseorang pergi keluar rumah. Dengan mengenakan jenis alas kaki ini mampu terlindung dari panas, hujan, hingga debu yang berada di jalanan.
Fungsi dari sepatu itu sendiri yang paling utama yaitu membuat kaki tetap terlindungi. Tetapi kenyataannya masih ada beberapa fungsi lainnya. Salah satunya yaitu mampu menunjang penampilan seseorang agar bisa terlihat stylish.
Namun salah satu yang bisa Anda pilih ketika musim hujan yaitu sepatu karet. Sepatu bahan yang satu ini memang cocok Anda kenakan saat beraktivitas di luar rumah ketika musim hujan.
Baca Juga : Sepatu Pantofel Ujung Lancip Memberikan Kesan Formal dan Elegan
Meski demikian, Anda harus bisa lebih tepat dalam memilihnya. Berikut ini ada beberapa cara mudah yang bisa Anda jadikan pilihan ketika hendak memilih sepatu teplek karet.
Ukuran
Sepatu teplek karet menjadi rekomendasi bagi Anda yang memikirkan soal kenyamanan. Pemakaian sepatu yang nyaman akan membantu Anda bisa beraktivitas dengan baik.
Bahkan modelnya yang seperti flat shoes membantu Anda bergerak lebih mudah. Namun untuk bisa mendapatkan alas kaki yang nyaman, pastikan ukurannya pas. Jangan hanya memikirkan soal tampilannya saja.
Justru kenyamanan dalam pemakaian menjadi hal yang tidak bisa terlupakan. Ukuran sepatu harus pas dengan kaki Anda. Apalagi jika Anda membelinya via online, tentu harus bisa lebih cermat.
Sehingga tidak akan membuat Anda kecewa. Saat Anda memilih sepatu teplek model pointed toe, pastikan ukurannya lebih besar. Hal ini bertujuan agar jari kaki tidak terhimpit dan tak terluka.
Baca Juga : Sepatu Sneakers Wanita Ala Korea, Cocok untuk Kawula Muda
Sesuaikan Bentuk Kaki
Setiap wanita memiliki ukuran dan bentuk kaki yang tidak sama. Sebaiknya ketika Anda menginginkan untuk menggunakan sepatu teplek karet, sesuaikan dengan bentuk kaki.
Ada yang memiliki tipe kaki kotak yang cocok untuk memilih model square toe sehingga ukuran telapak kakinya tampak lebar. Dengan memilih model sepatu yang satu ini dapat mengurangi risiko kaki lecet.
Untuk model sepatu pointed toe, justru cocok untuk Anda yang memiliki bentuk jari telunjuk lebih panjang dari jari lainnya.
Berbeda lagi bagi Anda yang memiliki bentuk kaki dengan ibu jari lebih menonjol, bisa kenakan model round toe. Namun Anda juga bisa mengenakan model sepatu square toe.
Model
Beragam model sepatu teplek karet kini banyak sekali tersedia di pasaran. Karena alasan inilah Anda perlu memilih model yang tepat. Sehingga mampu memberikan kesan cantik dan pas.
Anda juga bisa pastikan tampilan pas dengan busana yang dikenakan. Dengan mengenakan sepatu teplek karet justru mampu memaksimalkan penampilan agar lebih sempurna. (R10/HR-Online)
Editor : Eva