Manfaat konsumsi pisang ternyata sangat baik untuk kesehatan tubuh, mulai dari meningkatkan sensitivitas insulin dan kesehatan jantung. Bagaimana tidak, hal ini karena buah pisang mengandung nutrisi yang sangat penting dan baik untuk tubuh.
Pisang juga tidak hanya mampu memberi manfaat kesehatan saja, melainkan juga menjadi salah satu buah paling populer.
Sedangkan nutrisi yang ada dalam buah pisang sendiri seperti serat, vitamin, bebas kolesterol, minim natrium, dan tentunya bebas lemak.
Baca Juga: Tingkat Kematangan Buah Pisang Menentukan Manfaatnya
Inilah Manfaat Konsumsi Pisang Setiap Hari, Anda Wajib Tahu!
Buah pisang memang telah menjadi idola bagi sebagian besar orang, sebab memiliki tekstur lembut dan rasanya manis. Bahkan buah ini juga menjadi primadona masyarakat, sebab mudah sekali untuk diperoleh.
Biasanya pohon pisang sering tumbuh secara liar dan tidak membutuhkan perawatan khusus saat akan menanam pohonnya. Sementara itu, buah pisang dapat kita nikmati dengan berbagai cara, seperti digoreng maupun dimakan secara langsung.
Pisang juga mengandung sejumlah vitamin, seperti B6, vitamin C, kalium, hingga mineral magnesium yang baik untuk tubuh.
Oleh karena itu, bagi siapa saja yang mengkonsumsi buah pisang, maka mereka akan mendapat sejumlah manfaat. Apa saja manfaatnya?
Baca Juga: Beragam Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan, Buah Unik Rasa Legit
Mengatasi Perut Kembung
Salah satu manfaat konsumsi pisang yang pertama adalah mampu untuk mengatasi perut kembung seseorang dengan mudah. Seperti yang kita ketahui bahwa perut kembung serta penumpukan lemak dapat memicu terjadinya beragam keluhan kesehatan.
Sementara itu, dari sebuah penelitian menyebutkan bahwa dengan mengkonsumsi buah pisang selama 60 hari sebelum makan bisa mengurangi penumpukan lemak. Hal ini karena pisang dapat melawan bakteri jahat yang ada dalam saluran pencernaan.
Membuat Rasa Senang
Siapa sangka selain memiliki kandungan vitamin B, pisang juga mempunyai kandungan berupa vitamin B9 atau folat.
Nah, folat ini adalah nutrien yang sangat penting guna melawan rasa depresi yakni meningkatkan komponen antidepresan. Bahkan kandungan folat ini bisa membantu serotonin masuk ke dalam otak.
Membantu Pembentukan Otot
Manfaat konsumsi pisang yang bisa Anda peroleh adalah mampu untuk pembentukan otot-otot dalam tubuh. Sebab pisang banyak mengandung magnesium yang bisa mengatasi kontraksi otot serta relaksasi sesudah tubuh berolahraga.
Bahkan konsumsi pisang sebelum olahraga juga bisa membantu untuk mengeluarkan cadangan lemak dan terbakar saat olahraga. Selain dimakan secara langsung, pisang bisa Anda nikmati dengan cara merebusnya dulu.
Baca Juga: Manfaat Buah Bidara untuk Otak, Anti Stres dan Menguatkan Tulang
Meningkatkan Kualitas Tidur
Ternyata tidak hanya bisa untuk memproduksi serotonin lebih baik, rupanya komponen dalam pisang bisa memproduksi melatonin. Nah, komponen melatonin ini mampu memberi relaksasi pada tubuh sehingga mampu meningkatkan kualitas tidur Anda.
Dari sejumlah manfaat konsumsi pisang yang sudah Anda ketahui, maka dari sini Anda bisa memulai untuk mengkonsumsi buah tersebut. Sebab akan ada manfaat yang bisa Anda peroleh dari buah pisang ini. (R10/HR-Online)