Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarHari Guru, Kepala SMPN 3 Banjar Raih Penghargaan Tingkat Nasional

Hari Guru, Kepala SMPN 3 Banjar Raih Penghargaan Tingkat Nasional

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Kepala SMPN 3 Kota Banjar, Jabar, Nia Kurniasih mendapat penghargaan kategori Kepala Sekolah SMP inspiratif tingkat nasional Tahun 2021.

Ia mendapat penghargaan Kepala Sekolah Inspiratif dari Direktur Pendidikan Dasar Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Penghargaan diserahkan langsung bertepatan dengan momen Peringatan Hari Guru Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Bertempat di Hotel Novotel Mangga Dua Jl. Gunung Sahari No.1, RW.6, Ancol, Kota Jakarta Utara, Jumat (26/11/2021).

Baca Juga: Angka Stunting di Kota Banjar Tinggal 6,9 Persen

Kepala SMPN 3 Banjar Nia Kurniasih mengatakan, jumlah peserta yang mendapat penghargaan kategori inspiratif tingkat SMP tersebut seluruhnya ada 20 orang.

Dari 20 peserta yang mendapat penghargaan Kepala Sekolah inspiratif itu mewakili Provinsi Jawa Barat ada 5 SMP.

“Tentu saya bangga dan tidak menyangka. Kemarin acara pemberian penghargaannya langsung sama Kemendikbud di Jakarta,” kata Nia Kurniasih kepada HR Online, Sabtu (27/11/2021).

Lanjutnya, adapun program inspirasi yang menjadi penilaian dan sudah diaplikasikan dalam bentuk pembelajaran di sekolah.

Yaitu Karya Inovasi Riil saat pembelajaran tatap muka terbatas.

Program tersebut yaitu satu guru satu karya inovasi (Sagusaki). Setiap Guru diwajibkan membuat satu karya inovasi dalam satu semester pembelajaran dengan pemanfaatan pembelajaran digital.

Kemudian kata Nia, menjadikan karya inovasi guru tersebut sebagai buku panduan dan mengoptimalkan penataan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar.

“Karya Inovasi itu untuk mengatasi agar peserta didik tidak jenuh dan tidak mengalami learning loss saat pembelajaran tatap muka terbatas di masa pandemi Covid-19,” jelas Kepala SMPN 3 Banjar itu. (Muhlisin/R8/HR Online/Editor Jujang)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...