Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),– Kapal tongkang yang bersandar di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat jadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Tak sedikit wisatawan yang memanfaatkan kapal tongkang tersebut sebagai latar belakang untuk selfie.
Nurhayati salah seorang wisatawan yang ditemui HR Online di Pantai Barat Pangandaran mengaku tak mau melewatkan kesempatan untuk berfoto dengan latar belakang kapang tongkang besar.
“Jarang-jarang kan ada kapal sebesar itu, apalagi di tempat wisata seperti Pangandaran, makanya tak mau kelewatan untuk foto-foto bersama teman,” katanya, Jumat (12/11/2021).
Baca Juga: Dari Iseng, 3 Pelajar di Pangandaran Raup Uang dari Jualan Layangan
Selain itu Nurhayati juga mengaku penasaran terkait aktivitas kapal tongkang tersebut di Pantai Barat Pangandaran.
“Jujur sih kami juga bertanya-tanya mengenai aktivitas kapal tongkang tersebut apalagi ukuran kapal cukup besar,” katanya.
Nurhayati menambahkan, ia sangat puas dengan hasil foto yang diambilnya dengan latar belakang kapal tongkang tersebut.
“Hasil fotonya sangat bagus kayak di luar negeri,” katanya.
Hal senada juga disampaikan oleh Ruli, warga Pangandaran ini mengatakan sangat jarang ada kapal tongkang besar di Pantai Barat Pangandaran.
“Makanya banyak juga wisatawan yang tertarik dan menjadikannya sebagai latar foto,” kata Ruli.
Menurut Ruli, kapal tongkang tersebut berada di Pantai Barat sebagai pemecah gelombang laut.
“Dengan adanya pemecah gelombang tersebut para wisatawan yang sedang melakukan aktivitas di Pantai Barat bisa lebih aman dan nyaman dan setidaknya dengan adanya pemecah gelombang tersebut bisa mengurangi arus air laut,” katanya.
Meskipun begitu Ruli mengimbau wisatawan untuk tetap berhati-hati dan ikuti rambu laut yang dipasang oleh petugas pantai.
“Para wisatawan yang sedang beraktivitas terutama sedang berenang mesti menggunakan alat bantu renang. Tidak ada salahnya mencegah lebih dini,” katanya.
Dari informasi yang dihimpun HR Online, kapal tersebut merupakan kapal jenis LCT atau Landing Craft Tank yang sedang memasang alat pemecah ombak (breakwater) di Pantai Barat Pangandaran. (Entang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)