Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarWagub Jabar Bersama Mentan RI Lepas Ekspor Keripik Kentang

Wagub Jabar Bersama Mentan RI Lepas Ekspor Keripik Kentang

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Wakil Gubernur (Wagub) Jabar Uu Ruzhanul Ulum bersama Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo menyaksikan pelepasan ekspor keripik kentang, Rabu (3/11/2021).

Pelepasan ini dilakukan di Teknologi Kentang Industri, Balai Penelitian Tanaman Sayur, Lembang Bandung Barat. Dua negara tujuan ekspor keripik ini adalah Tiongkok dan Amerika dengan nilai Rp 2 miliar lebih.

Wagub Jabar apresiasi pemerintah pusat dengan masif mendorong sektor pertanian Jabar. Memiliki hampir 50 juta penduduk tentunya harus dapat perhatian khusus dalam menjaga ketersediaan pangan.

“Harapan kami pertanian Jabar jadi skala prioritas,” ujar Uu.

Kehadiran Mentan saat pelepasan ekspor keripik kentang ini menjadi penyemangat pada petani Jabar agar terus berinovasi. Terutama dalam mengolah hasil pertanian dan meningkatkan produktivitas.

“Hadirnya pak menteri memberikan semangat untuk kami, menunjukan berpihak kepada petani. Pak Gubernur telah menjadikan pertanian sebagai skala prioritas dan kebutuhan pokok pembangunan Jabar,” kata Uu.

Pertanian merupakan sektor yang dapat bertahan saat pandemi Covid-19. Saat ini pertanian terdongkrak 7 persen dengan adanya Petani Milenial serta dukungan dari para kepala daerah dan para petani itu sendiri. Uu pun minta seluruh kepala daerah agar sektor pertanian jadi prioritas utama.

Mentan RI Syahrul Yasin Limpo mengatakan ekspor keripik kentang ini adalah yang pertama kali ke beberapa negara. Menurutnya selama ini makanan keripik dan yang lainnya lebih banyak impor.

Meski skalanya masih kecil, namun harus terus digenjot oleh pemerintah daerah. Saat ini pasar internasional telah menerima kualitas olahan kentang dari Indonesia.

“Hal ini menunjukan bahwa kita mampu produksi olahan kentang dan telah diterima oleh pasar dunia. Kita akan intensifkan. Pertanian harus bisa melakukan langkah excellent yang hari ini kita jajaki,” ucapnya. (R9/HR-Online/Editor: Dadang)

ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

Imbauan BKN! ASN di Ciamis Wajib Terapkan MFA, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui BKPSDM Ciamis mewajibkan Aparatur Sipil (ASN) untuk terapkan Multi-Factor Authentication (MFA). Sebagai informasi, bahwa MFA yang merupakan...
Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Habib Jafar Beri Pujian untuk Film Animasi Jumbo

Film animasi Indonesia Jumbo sedang ramai jadi perbincangan. Salah satu sosok yang ikut membahasnya adalah Habib Jafar. Tapi bukannya sekadar komentar biasa, pendakwah satu...
Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

Dinas KUKMP Ciamis Bakal Dampingi Desa Bentuk Kopdes Merah Putih

harapanrakyat.com,- Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Ciamis, Jawa Barat, bakal melakukan pendampingan terhadap Desa-desa di Ciamis yang akan membentuk Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih....
156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

156 Miliar Dana Desa Disalurkan, DPMD Ciamis Minta Pemdes Segera Serap Anggaran

harapanrakyat.com,- Dana Desa (DD) tahap I tahun 2025 sudah tersalurkan ke seluruh Desa di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pemerintahan...
DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

DKUKMP Ciamis Luncurkan Gerai UMKM, Wajah Baru Promosi Produk Unggulan

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memfasilitasi pelaku UMKM binaan, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis membuka gerai khusus di pusat kuliner atau Food Court Alun-alun...
Tanggul sungai Citalahab Ciamis jebol

Luapan Air Jebol Tanggul Sungai Citalahab Ciamis, Pemukiman Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Luapan air akibat banjir yang terjadi pada Sabtu (19/04/2025) malam menyebabkan sejumlah titik tanggul di anak Sungai Citalahab jebol. Akibatnya, area pesawahan hingga...