Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 11 kendaraan terlibat tabrakan beruntun di kilometer 49 arah Cikampek, Tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Sabtu (30/10/21) sekira pukul 11.00 WIB.
Adapun kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun tersebut, mayoritas adalah mobil jenis minibus. Kondisi dari 11 kendaraan itu pun terlihat ringsek, terutama pada bagian depan dan belakang.
Kecelakaan ini tidak menimbulkan korban jiwa. Hanya dua orang yang mengalami luka ringan. Korban luka ringan tersebut yaitu dari penumpang mobil merk Wuling dengan nomor polisi B 2724 SIT.
Petugas Mobile Customer Service Jasamarga bersama pihak kepolisian, sudah selesai melakukan penanganan kecelakaan tersebut pada pukul 11.30 WIB.
“Sementara lalu lintas di tempat bekas terjadinya kecelakaan pun bisa kembali berjalan normal,” ucap Marketing and Communication Department Head Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division, Corry Annelia Poundti H, Sabtu (30/10/2021).
Adapun 11 kendaraan (KR) yang terlibat dari tabrakan beruntun itu sebagai berikut :
1. Nihil keterangan (KR 1)
2. Nihil keterangan (KR 2)
3. Nihil keterangan (KR 3)
4. Toyota Avanza B 2263 PKF (KR 4)
5. Wuling B 2724 SIT (KR 5)
6. Nihil keterangan (KR 6)
7. Nihil keterangan (KR 7)
8. Nihil keterangan (KR 8)
9. Nihil keterangan (KR 9)
10.Nihil keterangan (KR 10)
11.Nihil keterangan (KR 11)
Kronologi Terjadi Tabrakan Beruntun 11 Kendaraan
Lebih lanjut Corry memaparkan, kronologis terjadinya kecelakaan beruntun dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), karena adanya kendaraan yang mengurangi kecepatan mendadak.
Menurut pengakuan pengemudi kendaraan berplat nomor B 2263 PKF (KR 4) yang sedang berada di lajur 3, mobil yang mengurangi kecepatan mendadak tersebut adalah KR 1.
Kemudian tak lama datang KR 2 sampai KR 11 yang kurang mengantisipasi jarak serta kecepatan berkendara. Lalu, 11 kendaraan tersebut terlibat tabrakan beruntun pada Jalur 3.
“Posisi terakhir KR yang tersisa ialah KR 4 serta KR 5 tetap menghadap timur pada lajur 3,” paparnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui berapa kerugian material akibat kejadian tabrakan beruntun yang melibatkan 11 kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek KM 49 tersebut. (Aan/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto