Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga, Pemprov Jabar kini tengah membangun peradaban baru dengan ekonomi kreatif.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil memperkirakan 20 tahun ke depan, orang usia produktif akan mendominasi populasi penduduk Indonesia. Artinya penduduk dengan usia 40 ke bawah akan lebih banyak.
“Untuk itu dari sekarang kami membangun peradaban baru yakni dengan ekonomi kreatif,” ujar Ridwan Kamil saat jadi narasumber KUl.CEF 2021 dari Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Kamis (14/10/2021).
Menurut Ridwan Kamil, ekonomi kreatif sangat penting untuk pertumbuhan ekonomi masa depan. Selain itu juga sebagai respon dengan pesatnya perkembangan teknologi.
Sekarang ini teknologi telah menjadi bagian dari aktivitas kehidupan dan telah mempengaruhi kehidupan. Sehingga perlu adanya edukasi kepada warga agar lebih melek teknologi.
“Tiga juta orang sudah menggunakan teknologi digital. Ini juga adalah hal yang baik bagi peningkatan ekonomi. Cukup dengan meng-upload produk setiap hari pada media sosial pribadi,” jelasnya.
Ridwan Kamil pun siapkan ruang untuk para pelaku ekonomi Jabar yang bekerja sama dengan e-commerce yakni Kampus Shopee. Para pelaku Ekraf bisa memanfaatkan berbagai fitur yang ada untuk menjual produk seperti kamera foto.
Gubernur Jabar pun memberikan kebebasan bagi warga yang ingin memakai namanya sebagai nama produk usaha. “Saya hadiahkan nama saya untuk jadi produk UMKM Jabar. Ini adalah salah satu strategi marketing untuk membantu pelaku ekonomi kreatif dan UMKM,” pungkasnya. (R9/HR-Online)