Obat gusi bengkak ada banyak pilihannya. Kita bisa memilih menggunakan cara medis atau obat dari apotik maupun dengan cara tradisional. Ada banyak bahan alami yang tak kalah efektif untuk mengatasi sakit gusi bengkak ini.
Banyak masalah kesehatan yang sering terjadi dalam area mulut. Mulai sariawan, bau mulut, amandel, gigi berlubang, hingga gusi bengkak. Gusi yang bengkak sering menjadi salah satu gangguan yang sangat menyiksa dan mengganggu aktivitas kita.
Gusi bengkak terjadi karena beberapa faktor. Mengutip dari laman Smarter Health, ada berbagai penyebab gangguan ini. Seperti karena infeksi bakteri atau juga karena sakit gigi.
Gusi bengkak juga bisa terjadi karena adanya radang gusi hingga faktor tubuh kekurangan asupan vitamin C. Kurang terjaganya kebersihan dan kesehatan mulut akan menyebabkan timbulnya berbagai gangguan.
Baca juga: Obat Sakit Gigi Ampuh dari Bahan-bahan Alami dan Sudah Teruji
Untuk mengatasi penyakit gusi bengkak anda bisa menggunakan berbagai macam varian pilihan pengobatan. Baik dengan cara pengobatan medis ataupun pengobatan tradisional dengan bahan alami.
Pengobatan medis ini sendiri memang sudah pasti menggunakan obat-obatan yang sesuai dengan petunjuk dan resep dokter. Sedangkan untuk cara tradisional, menggunakan berbagai macam bahan alami yang banyak tersedia dari alam.
Beragam Pilihan Obat Gusi Bengkak
Perkembangan ilmu kesehatan memberikan banyak pilihan obat untuk mengatasi berbagai penyakit. Masing-masing pilihan ini tentunya memiliki keunggulan tersendiri sesuai dengan jenis penyakit maupun kondisi tubuh penderitanya.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi obat gusi bengkak baik secara medis maupun tradisional yang bisa anda coba gunakan. Rasa nyeri yang menyiksa perlu segera kita atasi dengan obat yang bisa kita pilih dengan cepat.
Menggunakan Obat Kumur
Untuk pengobatan secara medis yang bisa anda lakukan adalah dengan menggunakan obat kumur.
Obat kumur khusus untuk berbagai macam masalah mulut ini memang memiliki kandungan zat anti bakteri yang ampuh melumpuhkan bakteri jahat penyebab gusi bengkak.
Penggunaan serta untuk mendapatkannya pun juga terbilang cukup mudah. Karena obat kumur ini banyak tersedia dan bisa kita beli dari apotik terdekat.
Menggunakan Gambir
Gambir yang juga merupakan tanaman obat yang mudah kita jumpai di sekitar rumah kita. Tanaman ini memiliki kandungan anti radang yang sangat ampuh sebagai obat gusi bengkak dalam meredakan rasa sakit yang menyiksa.
Cara menggunakannya juga tidak sulit. Anda perlu merebus gambir dengan menambahkan kunyit sebanyak ½ jari serta air. Setelah mendidih, angkat dan dinginkan rebusan gambir ini.
Baca juga: Mengobati Sakit Gigi Secara Alami, Cara Cepat dan Dijamin Ampuh
Setelah itu anda bisa menyaringnya dan menggunakan air rebusan gambir ini sebagai obat berkumur. Lakukanlah secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik hingga rasa sakit berkurang.
Asam Jawa
Asam jawa ampuh mengatasi gusi yang bengkak dengan menghilangkan karang gigi. Karena karang gigi ini juga termasuk kedalam salah satu penyebab gusi yang bengkak.
Cara mengolah asam jawa untuk obat gusi bengkak pun cukup mudah. Anda perlu menghancurkan biji asam jawa terlebih dahulu. Setelah itu, gosokkan pada gigi yang banyak karangnya.
Anda bisa menggunakan sikat gigi atau kain untuk menggosoknya. Lakukan cara alami ini secara rutin untuk hasil yang optimal.
Obat Penghilang Rasa Sakit
Gusi bengkak memang sangat sakit untuk kita rasakan. Menggunakan obat penghilang rasa sakit atau yang dalam istilah medis disebut sebagai antalgin atau asam mefenamat sangat cocok untuk meredakan rasa sakit pada gusi bengkak.
Baca juga: Meredakan Sakit Gigi Paling Ampuh Pakai 9 Bahan Alami Ini
Selain itu penggunaan antibiotik juga banyak dokter dan petugas medis yang menggunakannya sebagai obat gusi bengkak yang ampuh.
Menggunakan Krokot
Daun krokot merupakan salah satu bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk meringankan gusi bengkak. Ini juga merupakan bahan yang mudah kita gunakan untuk mengatasi gusi bengkak secara alami.
Caranya cukup mudah, anda hanya perlu merebus tanaman krokot ini dengan tiga gelas air. Setelah mendidih dan menjadi dingin, anda bisa meminum ramuan herbal ini hingga habis. Lakukan secara rutin hingga rasa sakitnya berkurang.
Itulah beberapa pilihan obat gusi bengkak baik secara medis maupun alami yang bisa anda coba gunakan. Anda bisa menentukan ingin menggunakan cara yang mana karena masing-masing memiliki khasiat yang baik untuk penyakit gusi. (R11/HR-Online)