Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita BanjarDKP3 Banjar Tanggapi Kenaikan Harga Pakan Ikan

DKP3 Banjar Tanggapi Kenaikan Harga Pakan Ikan

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Banjar menanggapi masalah kenaikan harga pakan ikan secara terus-menerus.

Kepala DKP3 Banjar, Aswin Buhedi, melalui Kabid Perikanan Yadi Mulyadi mengatakan, masalah kenaikan tersebut bukan hanya menjadi kendala di bidang perikanan saja.

Akan tetapi, kata Ia, bidang lain seperti peternakan juga mengalami hal yang sama.

“Jadi kendala harga pakan ini bukan hanya di bidang perikanan saja. Akan tetapi di peternakan juga sama kendalanya seperti itu,” ujar Kabid Perikanan Yadi Mulyadi, Jumat (22/10/2021).

baca juga: Harga Pakan Ikan Naik Terus-terusan, Pembudidaya di Banjar Mengeluh

Penyebab Kenaikan Harga Pakan Ikan

Yadi menjelaskan, salah satu penyebabnya, adalah bahan pembuatannya yang masih impor, seperti tepung ikan, kedelai, jagung, vitamin dan mineral.

Sedangkan di Kota Banjar sendiri, lanjutnya, belum ada sentra pembuatan pakan ikan. Sehingga para pembudidaya masih membeli dari luar daerah.

“Di Kota Banjar belum ada, paling juga untuk ikan yang kecil-kecil itu pakannya cacing sutra dan itu juga belinya dari luar kota. Sedangkan untuk yang umur 2-3 minggu itu pakai pelet dengan kandungan protein 30 persen, itupun harus diblender dulu supaya jadi halus,” tambahnya.

Terkait harga jual ikan yang tidak ada kenaikan, ia menilai karena kurangnya daya konsumsi masyarakat untuk makan ikan. Ia juga menyebut pengaruhnya karena adanya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat akibat pandemi.

“Karena pandemi bisa jadi. Dulu kan waktu PPKM ketat sekali, itu nggak bisa ke luar kota. Terus ditambah daya konsumsinya masih rendah,” terangnya.

Kendati begitu, adanya Bank Indonesia ia harap dapat membantu para pembudidaya ikan dengan bantuan pinjaman lunak.

“Makanya kemarin itu kan ada campur tangan koperasi atau dari Bank Indonesia dengan pinjaman lunak, jadi itu solusinya,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

harapanrakyat.com,- Sikap jujur Ipda Hadiansyah, salah seorang perwira polisi dari Polres Garut, Jawa Barat, patut diapresiasi. Pasalnya, Hadiansyah mengembalikan uang pemudik yang hilang di...
Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...