Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarJabar Promosikan Wayang Golek dan Kain Geulis di Expo Dubai

Jabar Promosikan Wayang Golek dan Kain Geulis di Expo Dubai

Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Ikut serta dalam ajang Dubai Expo 2020, Jabar memamerkan berbagai produk lokalnya mulai dari wayang golek sampai kain “geulis”.

Keikutsertaan Jabar dalam ajang internasional itu dalam upaya pemulihan ekonomi di masa pandemi Covid-19. Jabar sendiri sudah dua kali mengikuti pameran internasional tersebut.

Selain wayang golek Jabar juga menampilkan berbagai kerajinan bambu, jam kayu, sepatu, dompet kulit dan lainnya.

Termasuk produk kain geulis yang terdiri dari tenun, batik dan bordir.

Tenun produk Majalaya misalnya dibuat dengan menggunakan Alat Tenun Bukan Mesin (ATBM).

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyebut, Jabar punya produk lokal wastra atau kain bernilai ekonomi tinggi yang mampu bersaing di Expo Dubai.

Kain-kain ini dirancang oleh desainer menjadi fesyen yang kekinian dan bernilai jual tinggi.

“Produk fesyen ini merupakan karya anak bangsa di industri kreatif,” ujar Ridwan Kamil Minggu (25/10/2021).

Baca Juga: Pulihkan Ekonomi, Produk Lokal Jabar Ikut Méjéng di Dubai Expo

Ani Widiani Kabag Kerja Sama Biro Pemerintahan dan Kerjasama Setda Jawa Barat menyebut, keikutsertaan dalam event tersebut adalah bentuk untuk pemulihan ekonomi.

“Namun aturan panitia di sana, barang yang dipamerkan tidak diperjualbelikan, jadi tak ada transaksi langsung,” ujar Ani Jumat (29/10/2021).

Namun ada keuntungan dari mengikuti pameran Dubai Expo tersebut, salah satunya sudah banyak buyer yang tertarik dengan produk Jabar.

Ia menegaskan, tujuan utama Jawa Barat mengikuti Expo Dubai yakni mempromosikan produk potensial, mulai dari investasi, pariwisata dan kebudayaan pasar dunia.

“Khususnya pasar Uni Emirat Arab dan sekitarnya,” katanya. 

Pihaknya mengaku melakukan persiapan untuk mengikuti Dubai Expo selama 6 bulan lamanya.

Jabar khususnya pihak Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) Jabar mengumpulkan berbagai produk kerajinan masyarakat lokal.

“Salah satu yang kita bawa ke pameran Dubai Expo adalah produk fesyen, produk OPOP (One Pesantren One Product) Jabar dan kerajinan yang lainnya,” pungkas Ani. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...