Investasi crypto jangka panjang tentunya menjadi pilihan tersendiri bagi banyak orang. Bukan tidak mungkin juga jika hal tersebut menjadi pilihan dan rekomendasi terbaik. Seseorang yang memilih untuk melakukan investasi jangka panjang tersebut, pastinya bukan tanpa tujuan.
Berbicara tentang investasi, rasanya tidak ada habisnya. Semula kata tersebut adalah asing. Akan tetapi, karena sudah banyak orang yang sadar akan kebutuhan hal tersebut, kini jadi populer. Bahkan generasi milenial saja sudah melakukan hal tersebut sejak dini untuk masa depannya nanti.
Baca Juga: Ciri-ciri Investasi Bodong yang Patut Anda Waspadai
Apalagi sekarang ini, perkembangan teknologi sudah membawa kemajuan tersendiri dalam dunia investasi. Salah satunya adalah munculnya berbagai jenis investasi yang bisa kita pilih. Selain itu, munculnya berbagai jenis aplikasi juga menjadi penyebab banyak orang melakukan investasi walaupun pemerintah mewajibkan WFH.
Apa yang Dimaksud dengan Investasi Crypto Jangka Panjang?
Berbicara perihal crypto yang sudah familiar serta dipercaya banyak investor, memang rekomendasi terbaik untuk memilih investasi jangka panjang. Namun, perlu Anda ketahui terlebih dahulu bahwasannya investasi jangka panjang itu merupakan investasi yang dilakukan oleh perusahaan maupun individu dalam jangka waktu lama. Akan tetapi, pada umumnya adalah 1 tahun ke atas.
Mungkin bagi banyak orang apa tujuan seseorang maupun individu melakukan jenis investasi yang satu ini, masih membingungkan. Akan tetapi, perlu Anda catat bahwasannya tujuan melakukan investasi jangka panjang adalah mempersiapkan keuangan pada masa depan.
Baca Juga: Aplikasi Investasi Terbaik dan Terpercaya, Cocok Bagi Investor Pemula
Misalnya kita sudah saatnya pensiun, menumbuhkan aset kekayaan dan biaya sekolah anak atau dana cadangan jika terjadi krisis keuangan yang tidak kita inginkan.
Sedangkan crypto sendiri merupakan mata uang digital yang sudah mendapatkan jaminan dari Cryptography. Mata uang ini juga bisa kita gunakan untuk bertransaksi dengan orang lain secara online.
Bitcoin
Untuk rekomendasi investasi crypto jangka panjang yang pertama adalah Bitcoin. Selain rekomendasi, ternyata Bitcoin ini juga menjadi pilihan pertama bagi banyak orang.
Faktanya, 60% Bitcoin yang sudah beredar, entah milik individu maupun institusi adalah investor jangka panjang. Mereka juga tidak pernah menjual lebih 25% yang sudah mereka miliki tersebut selama bertahun-tahun.
Perihal harganya, sudah pasti juga mengalami pasang surut. Seperti halnya dengan kehidupan kita, kadang di atas dan bawah. Roda akan berputar bukan? Walaupun begitu, jenis crypto ini memiliki pertumbuhan yang baik dan stabil.
Kepercayaan Bitcoin yang memuaskan banyak orang sudah menyebar luas. Paling keren lagi, juga sudah terdapat banyak dukungan yang berasal dari perusahaan besar. Misalnya adalah Paypal, Google dan Tesla.
Baca Juga: Cara Daftar Investasi Saham Secara Online
BNB (Binance Coin)
Binance Coin juga menjadi rekomendasi investasi crypto jangka panjang yang bisa Anda coba. Jenis ini mulai populer sejak tahun 2017. Perlu Anda ketahui juga bahwa BNB ini exchange terbesar dunia.
Kehadirannya juga diharapkan mampu menyaingi Ethereum. Pencipta dari crypto yang satu ini juga mengatakan bahwasannya kelebihan dari BNB ini memiliki transaksi yang murah.
Sedangkan di mata investor, BNB memiliki prestasi bisa mengganti Bitcoin yang memang pada dasarnya unggul. Alasannya adalah karena Anda bisa mendapatkan pengembalian dalam jumlah yang besar, selain biaya murah.
Mengapa ini menjadi rekomendasi investor yang ingin melakukan investasi dalam jangka panjang? Karena, memang menjadi latar belakang apresiasi nilai.
Ethereum
Berbeda jauh dengan Bitcoin. Ethereum sebagai investasi crypto jangka panjang ini mempunyai jaringan sendiri. Adanya jaringan tersebut memiliki manfaat untuk melakukan pengembangan cryptocurrency, seperti halnya NFT. Namun perihal transparan serta open source, Ethereum ini sama dengan Bitcoin.
Selain memilih Bitcoin, investor juga memilih Ethereum untuk berinvestasi crypto. Kedudukannya juga berada di posisi ketiga yang mempunyai marketcap besar. Kerennya lagi, sekarang jenis ini akan mengembangkan Ethereum versi 2. 0.
Keuntungan Berinvestasi
Sama halnya melakukan investasi jenis lainnya, jika Anda memilih untuk investasi dalam jangka panjang jenis crypto, maka keuntungan ini juga akan menjadi milik Anda. Apa saja? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Pertama adalah investor yang memilih melakukan investasi dalam jangka waktu, menghabiskan waktu sedikit dalam memantau pergerakan nilainya. Hal yang demikian ini juga sudah pasti berbeda dengan jangka pendek. Anda harus melakukan pemeriksaan fluktuasi kecil setiap harinya.
Selain itu, jangka pendek juga mempunyai biaya transaksi yang rendah. Jangka pendek mengharuskan investor mengeluarkan biaya transaksi yang jarang dan rendah. Akan tetapi, dari segi brokernya akan dibebankan kepada mereka.
Nah, itu tadi penjelasan mengenai investasi crypto jangka panjang yang bisa Anda lakukan. Selamat mencoba dan panen keuntungan. (R10/HR-Online/Editor-Ndu)